Handayani, Elly (2021) Peran Orangtua Dalam Mengenalkan Pendidikan Seks Pada Anak Menurut Perspektif Islam Di Desa Surya Mataram. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI ELLY HANDAYANI -1701010028 - PAI.pdf - Other Download (3MB) |
Abstract
Maraknya kasus pelecehan seksual yang terjadi pada anak menjadi bukti betapa pentingnya peran orangtua dalam mengenalkan pendidikan seks kepada anak sejak dini. Namun yang terjadi dilapangan masih ada orangtua yang belum menyampaikan pendidikan seks pada anak dengan alasan pendidikan seks sebagai pendidikan yang tabu dan enggan menyampaikannya, sehingga masih ada anak anak yang menggunakan pakaian yang kurang sopan, masih tidur dengan orangtua atau saudaranya, dan belum terbiasa meminta izin ketika masuk kamar orangtua.
Pertanyaan dalam penelitian ini yaitu bagaimana peran orangtua dalam mengenalkan pendidikan seks pada anak menurut perspektif islam di Desa Surya Mataram?. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan mengetahui peran orangtua dalam mengenalkan pendidikan seks kepada anak menurut perspektif islam di Desa Surya Mataram. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif lapangan, sumber data dari penelitian ini adalah orangtua dan anak usia 7-10 tahun. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dimulai dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan untuk mengecek keabsahan data menggunakan triangulasi teknik.
Kesimpulan dalam penelitian ini adalah peran orangtua di Desa Surya Mataram dalam mengenalkan pendidikan seks pada anak menurut persepektif Islam sudah tersampaikan dengan baik. Orangtua dalam mengenalkannya secara bertahap sesuai dengan usia anak. Akan tetapi, masih ada orangtua yang belum menyampaikannya secara menyeluruh hanya pada peran tertentu saja, seperti memberikan nama anak sesuai dengan jenis kelamin, memperlakukan anak sesuai dengan jenis kelamin, mengenalkan bagian-bagian tubuh yang boleh dan tidak boleh disentuh orang lain, dan menyeleksi tontonan anak. Sedangkan pada peran yang lain belum tersampaikan sepenuhnya, hanya sebagian orangtua saja yang telah menyampaikan.
Kata kunci: Peran Orangtua, Pendidikan Seks
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Agama Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 24 Mar 2022 08:19 |
Last Modified: | 24 Mar 2022 08:19 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5237 |
Actions (login required)
View Item |