Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Efektivitas Siskohat dalam Pelayanan Pendaftaran Ibadah Haji di Kantor Kementerian Agama Kota Metro

Annur, Al Fahry (2021) Efektivitas Siskohat dalam Pelayanan Pendaftaran Ibadah Haji di Kantor Kementerian Agama Kota Metro. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI_AL FAHRY ANNUR_NPM.1704010014 - Alfahry Annur.pdf - Other

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat keefektifan Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (SISKOHAT) dalam pelayanan pendaftaran ibadah haji di Kementerian Agama Kota Metro karena semakin banyaknya calon jamaah yang mendaftar haji di Kementerian Agama Kota Metro, para staf seksi PHU merasa pelayanan yang diberikan kepada calon jamaah kurang maksimal hal ini disebabkan jumlah staf yang terbatas. Oleh sebab itu, pendaftaran dan penyelenggaraan haji dibantu dengan menggunakan berbagai aplikasi, dengan aplikasi inti yakni Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (SISKOHAT) yang dapat meringkankan pendataan calon jamaah haji. Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan atau field research. Sifat penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara mandalam dan dokumentasi. Analisis data yang dilakukan melalui beberapa tahap yaitu: reduksi data, display data dan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (SISKOHAT) dalam pelayanan pendaftaran ibadah haji di Kantor Kementerian Agama Kota Metro telah berlangsung secara efektif. SISKOHAT merupakan ujung tombak pelayanan haji, sebab semua proses pelayanan yang ada di haji khususnya di pendaftaran dan pembatalan itu eksekusinya ada di SISKOHAT. Tidak bisa terlaksana jika tidak ada SISKOHAT, jadi SISKOHAT adalah kunci dari pelayanan yang ada di Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah. Kata kunci: efektivitas, SISKOHAT, pelayanan pendaftaran

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen Haji dan Umroh
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen Haji dan Umroh
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 13 Jan 2022 08:17
Last Modified: 13 Jan 2022 08:17
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5276

Actions (login required)

View Item View Item