Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Analisis Restrukturisasi pada Penanganan Pembiayaan Bermasalah di Bank BSI KCP Metro

Fauni, Arini Mayang (2021) Analisis Restrukturisasi pada Penanganan Pembiayaan Bermasalah di Bank BSI KCP Metro. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] Text
ARINI MAYANG FAUNI_1502100158 - _a mayang.pdf - Other

Download (2MB)

Abstract

Restrukturisasi adalah upaya yang dilakukan bank dalam rangka membantu nasabah untuk menyelesaikan kewajibannya melalui rescheduling, reconditioning, dan restrukturing. Dengan adanya resrtukturisasi maka kegiatan usaha atau pembiayaan nasabah dapat berjalan seperti biasa, sehingga nasabah mampu membayarkan kewajibanya dan resiko keuangan bank syariah pun dapat terhindar. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimana proses restrukturisasi pada penanganan pembiyaan bermasalah di bank BSI. Sehingga, tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui bagaimana proses restrukturisasi pada penanganan yang dilakukan bank BSI dalam menangani pembiayaan bermasalah di bank BSI. Dalam mencapai tujuan tersebut, maka peneliti menggunakan penelitian lapangan dengan metode pengumpulan data melalui wawancara dan dokumentasi. Wawancara dilakukan kepada karyawan bank dan nasabah pembiayaan yang di restrukturisasi di Bank BSI, sedangkan dokumentasi diperoleh dari brosur dan struktur organisasi Bank BSI KCP Metro. Semua data-data tersebut dianalisa secara induktif. Berdasarkan hasil penelitian yang peneliti lakukan dapat disimpulkan bahwa penanganan pembiayaan bermasalah melalui resturkturisasi yang digunakan Bank BSI yaitu dengan melakukan silahturahmi, penagihan intensif, memberikan SP 3 kali, rescheduling, reconditioning dan eksekusi jaminan dengan prosedur tersebut bertujuan untuk mengatasi permasalahan pembiayaan bermasalah yang tergolong kol 2 dan kol 3. Dalam hal ini langkah restrukturisasi yang memberikan tambahan modal kerja (restrukturing) tidak dilakukan karena untuk meminimalisirkan resiko apabila nasabah tersebut diberikan injeksi dana dan nasabah tersebut tetap gagal tidak dapat membayarkan kewajibannya kembali maka pihak bank akan mengalami kerugian yang lebih besar. Oleh sebab itu restrukturisasi yang digunakan di bank BSI hanya melakukan perubahan jadwal (rescheduling) dan melakukan perubahan sebagian akad seperti perubahan angsuran, jadwal angsuran, nisbah dan lainnya (reconditioning).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 13 Jan 2022 04:16
Last Modified: 13 Jan 2022 04:16
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5362

Actions (login required)

View Item View Item