Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Earning Per Share (EPS) dan Price Earning Ratio (PER) Terhadap Harga Saham BRI Syariah Periode 2015-2019

Damayanti, Desi Rosita (2021) Pengaruh Earning Per Share (EPS) dan Price Earning Ratio (PER) Terhadap Harga Saham BRI Syariah Periode 2015-2019. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] Text
SKRIPSI DESI ROSITA DAMAYANTI-1 - Damayanti Desi Rosita.pdf - Other

Download (5MB)

Abstract

Harga saham merupakan salah satu indicator keberhasilan pengelolaan perusahaan. Berdasarkan pada laporan keuangan bank syariah, harga saham dapat dipengaruhi oleh EPS dan PER. Secara teori, variabel EPS berpengaruh positif terhadap harga saham karena meningkatnya EPS perusahaan maka akan banyak investor yang ingin membeli saham dan harga saham naik. Variabel PER berpengaruh positif terhadap harga saham, karena meningkatnya PER maka semakin tinggi pertumbuhan laba dan harga saham meningkat. Namun fakta yang peneliti temukan pada penelitian data ini adalah EPS pada tahun 2015-2016 mengalami kenaikan sedangkan pada tahun 2016-2019 mengalami penurunan, sedangkan PER mengalami kenaikan dan Harga Saham pada tahun 2015-2016 mengalami kenaikan sedangkan pada tahun 2016-2019 Harga Saham Tetap. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif yaitu penelitian mengenai status akhir suatu objek yang menunjukkan keadaan berdasarkan angka yang sudah dihitung. Dari penjabaran di atas penelitian deskriptif kuantitatif dalam penelitian ini menganalisis data-data dalam laporan keuangan yang dipublikasikan untuk mengetahui bagaimana pengaruh Earning Per Share (EPS) dan Price Earning Ratio (PER) terhadap Harga Saham di Bank BRI Syariah Periode 2015-2019. Penelitian ini memberikan hasil bahwa (1) hasil uji t variabel Earning Per Share (EPS) tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham, dengan nilai thitung < ttabel (0,324< ttabel (0,603< Ftabel (0,439 < 9,552) dengan nilai signifikansi 0,695 > 0,05. Jadi dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa EPS dan PER secara simultan tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham Pada PT Bank Rakyat Indonesia Syariah Periode 2015-2019.

Kata Kunci : EPS, PER, Harga Saham

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 13 Jan 2022 03:42
Last Modified: 13 Jan 2022 03:42
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5363

Actions (login required)

View Item View Item