Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Urgensi Berita Acara Sidang dalam Sidang Perkara di Pengadilan Agama

Putra, Ferdian (2018) Urgensi Berita Acara Sidang dalam Sidang Perkara di Pengadilan Agama. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
FERDIAN PUTRA.pdf - Other

Download (1MB) | Preview

Abstract

Berita acara sidang adalah akta autentik yang berfungsi sebagai informasi dalam membuat putusan/penetapan. Berita acara sidang dibuat secara resmi oleh pejabat yang berwenang (Panitera) yang berisi tentang proses pemeriksaan perkara dalam persidangan, sebagai dasar Majelis Hakim dalam membuat putusan terhadap perkara yang diadilinya.
Berita acara sidang merupakan akta otentik sebagai bahan bagi hakim untuk membuat putusan, maka berita acara sidang tersebut disamping harus dibuat sesuai format dan cara-cara yang standar atau baku tetapi juga harus mengandung kebenaran sesuai fakta yang didapat dari dalam persidangan, agar nilai autentiknya tetap terjaga dan kebenarannya dapat dipertanggung jawabkan.

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui bagaimana urgensi berita acara sidang dalam sidang perkara di Pengadilan Agama.

Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian studi pustaka (library research) yang menggunakan teknik pengumpulan data dokumentasi yang berarti suatu cara untuk mendapatkan data dengan cara mendata arsip yang sesuai dengan permasalahan yang diteliti. Semua data yang diperoleh akan dianalisis secara kualitatif dengan menggunakan metode berfikir induktif.

Berdasarkan hasil penelitian, pentingnya fungsi berita acara sidang di Pengadilan Agama tidak terlepas dari ketelitian, kecermatan, dan profesionalisme panitera atau panitera pengganti dalam mencatat jalannya persidangan, yang selanjutnya dibuat dan disusun menjadi berita acara sidang yang memiliki nilai autentik. Adapun yang menjadi urgensinya yaitu mengenai fungsi berita acara sidang yang antara lain, sebagai landasan hakim menyusun putusan, landasan menilai putusan di tingkat banding, sebagai dokumentasi pengadilan, sebagai bahan rujukan apabila putusan hilang atau rusak, dan sebagai sumber informasi maupun ilmu pengetahuan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Hukum Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 08 Jan 2020 03:11
Last Modified: 08 Jan 2020 03:11
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/537

Actions (login required)

View Item View Item