Safitria, Ulva (2021) Pengaruh Gaya Kepemimpinan Islam Terhadap Kinerja Karyawan Pada BMT Assyafi’iyah Berkah Nasional Kota Gajah Lampung Tengah. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI ULVA SAFITRIA -1702100091 - S1 PBS.pdf - Other Download (1MB) |
Abstract
Gaya kepemimpinan islam merupakan prilaku seseorang untuk mempengaruhi mengajak, dan mengarahkan orang lain atau kelompok untuk menuju yang kebih baik dan positif dalam proses yang panjang. Oleh sebab itu, gaya kepemimpinan yang diterapkan sangat berdampak pada baik buruknya kinerja karyawan.
Penelitian yang akan dilakukan ini berjenis penelitian lapangan (field research) Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan yaitu sumber data priper dan sekunder, dengan metode pengumpulan data wawancara dan dokumentasi. Data-data yang diperoleh akan dipemaparan sehingga peneliti dapat memberikan kesimpulan pada penelitian yang diteliti ini. Adapun analisis data yang digunakan adalah kualilatif dengan teknik pengambilan kesimpulan dengan menggunakan teknik sampling snowball.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa di BMT Assyafi’iyah Berkah Nasional Kota Gajah Lampung Tengah dalam prakteknya sudah sesuai dengan apa yang diharapkan oleh peneliti. Dimana gaya kepemimpinan Islam yang diterapkan kepala BMT Assyafi’iyah Berkah Nasional Kota Gajah Lampung Tengah disenangi oleh karyawan. Pemberian arahan, bimbingan, motivasi, dan juga reward merupakan faktor yang mempengaruhi kinerja para karyawan. Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa gaya kepemimpinan yang diterapkan BMT Assyafi’iyah Berkah Nasional Kota Gajah Lampung Tengah adalah gaya demokrasi dan gaya tersebut berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan yaitu dalam meningkatkan kinerja karyawan. Hal ini ditunjukkan dengan adanya tanggung jawab yang telah dilaksanakan dengan baik.
Kata Kunci : Kepemimpinan Islam, Kinerja Karyawan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 06 Jun 2022 01:54 |
Last Modified: | 06 Jun 2022 01:54 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5478 |
Actions (login required)
View Item |