Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Strategi Pemasaran Melalui Media Sosial Perspektif Etika Bisnis Islam (Studi Kasus MUA Aulia Wedding Gallery Official Kota Metro)

Maisa, Bunga Aji (2022) Strategi Pemasaran Melalui Media Sosial Perspektif Etika Bisnis Islam (Studi Kasus MUA Aulia Wedding Gallery Official Kota Metro). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI BUNGA AJI MAISA -1502040130 - ESy.pdf - Other

Download (2MB)

Abstract

Perkembangan media sosial memberikan pengaruh yang cukup besar pada pemasaran. Munculnya media sosial memberikan angin segar bagi para pengusaha dalam mempromosikan produknya karena caranya yang mudah diakses. Aulia Wedding Gallery yaitu perusahaan yang bergerak di bidang jasa yang memberikan pelayanan seperti rias pengantin, rias wisuda, ranah pengantin, dan lain-lain. Keberadaan Aulia Wedding Gallery ini diharapkan dapat memberikan konstribusi yang besar dalam mengabadikan moment bahagia pasangan pengantin agar selalu diingat sepanjang hidupnya. Pemasaran melalui media sosial, Aulia Wedding Gallery saat ini hanya menggunakan media sosial seperti Facebook dan Instagram saja, dalam mempromosikannya beliau mengunggah foto-foto pengantin hasil riasannya.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pemasaran melalui media sosial yang dilakukan Aulia Wedding Gallery perspektif etika bisnis Islam. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research). Sedangkan sifat penelitiannya bersifat deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara dan dokumentasi. Data hasil temuan digambarkan secara deskriptif dan dianalisis menggunakan cara berpikir induktif.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi pemasaran yang diterapkan pada MUA Aulia Wedding Gallery Official memenuhi 3 prinsip etika bisnis Islam, yaitu kehendak bebas, tanggungjawab, dan kebenaran. Pada prinsip Kehendak bebas, pemilik MUA Aulia Wedding Gallery Official memiliki kebebasan untuk berkarya namun tidak merugikan kepentingan orang lain karena dalam memasarkan jasanya, pihak MUA Aulia Wedding Gallery Official tidak menjatuhkan pesaingnya. Pada prinsip tanggungjawab, pihak MUA Aulia Wedding Gallery Official selalu bertanggungjawab atas jasanya, artinya apa yang disampaikan dalam pemasaran di media sosial, selalu sesuai dengan faktanya dengan selalu mementingkan kepuasan pelanggan. Pada prinsip kebenaran, pihak Aulia Wedding Gallery Official selalu mengedepankan prinsip kejujuran dalam memasarkan jasanya. Dalam transaksi selalu jujur, dan dalam memasarkan produknya selalu sesuai dengan fakta di lapangan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 10 Jun 2022 07:53
Last Modified: 10 Jun 2022 07:53
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5506

Actions (login required)

View Item View Item