Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pemindahan Kwh Meter Listrik Pelanggan pada PT. PLN (Persero) Ditinjau dari Hukum Ekonomi Syariah

Sari, Sintia Puspita (2021) Pemindahan Kwh Meter Listrik Pelanggan pada PT. PLN (Persero) Ditinjau dari Hukum Ekonomi Syariah. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SINTIA PUSPITA SARI 1702090115 - Sintia Puspitasari.pdf - Other

Download (1MB)

Abstract

Hubungan antara PT. PLN (Persero) dan Pengguna tenaga listrik adalah jual beli yang ketentuannya di atur dalam Surat Perjanjian Jual Beli Tenaga Listrik (SPJBTL).Berdasarkan fenomena yang terjadi, permasalahan penyalahgunaan pengguna listrik khususnya yang terjadi di Desa Srisawahan Kecamatan punggur Kabupaten Lampung Tengah ini yaitu telah terjadi
Pemindahan KWH Meter Listrik yang dilakukan oleh pelanggan Pada PT. PLN (Persero). Berdasarkan kontrak standar jual beli tenaga listrik PT.PLN (Persero) dijelaskan dalam Undang-undang No 8 tahun 1999 tentang perlindungan konsumen pasal 4 sampai dengan pasal 7 dan Undang-undang No 30 Tahun 2009
tentang ketenagalistrikan pasal 27 sampai dengan pasal 29 bahwa pelaku usaha dan konsumen mempunyai hak dan kewajiban yang harus diterapkan dalam memberikan pelayanan yang baik terhadap konsumen begitu juga sebaliknya konsumen dapat menjaga dan mentaati persyaratan teknis dibidang listrik.
Selanjutnya, aturan-aturan normative di atas telah mengikat dalam asas-asas perjanjian yang sesuai yaitu salah satunya asas Konsensualisme yaitu segala transaksi yang dilakukan harus atas dasar suka atau kerelaan antara masingmasing
pihak tidak diperbolehkan ada tenkakan, paksaan, atau penipuan jika hal ini tidak dipenuhi maka transaksi yang dilakukan dengan cara yang batil.
Kemudian di dalam aturan-aturan normative dan perjanjian islam yang diterapkan dan sudah sesuai, maka perjanjian yang dilakukan kedua belah pihak maka perjanjian tersebut mengikat pada Peraturan Direksi : 088-Z.P/DIR/2016 yaitu Penertiban Pemakaian Tenaga Listrik (P2TL) pasal 13, bahwa pelanggan yang tercatat sebagai pelanggan yang melanngar peraturan dengan pelanggaran golongan IV yaitu pelanggaranyang dilakukan oleh Bukan Pelanggan yang menggunakan tenaga listrik tanpa alas yang sah.
Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian yang bersifat deskripsi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan wawancara dan dokumentasi kemudian semua data-data tersebut dianalisis dengan data kualitatif dan cara berfikir induktif. Berdasarkan hasil penelitian , hubungan anatara PT. PLN (Persero) dan konsumen dalam perjanjian jual beli sudah memenuhi. Lalu keterkaitan tentang perjanjian jual beli dengan Undang-undang, Peraturan, dan Perjanjian Hukum Islam sudah sesuai.Tindakan dari Pihak PT. PLN (pesrero)
sudah sesuai dan diterapkan dengan Peraturan yang ada.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Hukum Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Syarif Mahendra .
Date Deposited: 29 Jun 2022 08:02
Last Modified: 29 Jun 2022 08:02
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5775

Actions (login required)

View Item View Item