Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Strategi Guru dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di Masa Pandemi Covid 19 SDN 1 Gayabaru 1 Seputih Surabaya

Setiarini, Ninda (2022) Strategi Guru dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di Masa Pandemi Covid 19 SDN 1 Gayabaru 1 Seputih Surabaya. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
skripsi NINDA SETIARINI NPM. 1801051041_compressed - Ninda Setiarini.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Pelaksanaan pembelajaran dikelas SDN 1 Gayabaru 1 terdapat beberapa kendala yang dihadapi guru, seperti siswa kurang memerhatikan guru mengajar, siswa yang malas dan kurang disiplin, factor oang tua yang kurang memerhatikan belajar anak, kurang minat belajar, adapun factor dari diri siswa bisa berupa sikap/kepribadian, dan mengumpulkan tugas tidak tepat waktu. Guru harus memiliki focus dan kosentrasi yang cukup, maka dari itu dibutuhkan kreativitas guru untuk menyusun perencanaan atau mengembangkan strategi dengan mengkombinasikan beberapa metode belajar, memilih media belajar dan melakukan pengelolaan kelas dengan baik.. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Strategi apa saja yang digunakan strategi guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa pada masa pandemic di SDN 1 Gayabaru 1. Jenis penelitian ini menggunakan kualitatif lapangan yang bersifat deskriptif kualitatif. teknik pengumpulan data yang digunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi, teknik analisis data yang digunakan reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian di lakukan di SDN 1 Gayabaru 1 dapat disimpulkan Strategi guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa cukup baik. Karena guru menggunakan tahap perencanaan belajar yang disesuaikan dengan RPP atau strategi kombinasi, dengan meningkatkan kualitas guru, membantu kesulitan belajar, memilih media dan metode yang sesuai, dengan memberikan hadiah, hukuman, pujian, evaluasi pembelajaran, dengan menggunakan metode konvensional(ceramah) atau saintifik, ekspository, metode diskusi, quis, serta praktek.

Kata Kunci: Strategi, Guru, Motivasi Belajar

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 06 Jul 2022 01:24
Last Modified: 06 Jul 2022 01:24
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5800

Actions (login required)

View Item View Item