Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Problematika Guru dalam Pelaksanaan Pembelajaran Daring pada Era Pandemi Covid-19 di SD Negeri 8 Metro Pusat

Khoiriyah, Rona (2022) Problematika Guru dalam Pelaksanaan Pembelajaran Daring pada Era Pandemi Covid-19 di SD Negeri 8 Metro Pusat. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI RONA KHOIRIYAH NPM. 1801050044 - Rona Khoiriyah.pdf - Other

Download (6MB)

Abstract

Saat ini dunia sedang dilanda virus covid-19 yang mana melumpuhkan seluruh kegiatan yang dilakukan manusia diseluruh dunia, diseluruh bidang terutama pada bidang pendidikan. Maka dari itu, pembelajaran dilakukan secara daring. Pembelajaran daring ialah pembelajaran yang dilakukan dalam jaringan secara jarak jauh menggunakan media atau alat komunikasi. Dibalik pembelajaran daring ini, ada guru yang berusaha menyiapkan materi serta metode pembelajaran daring supaya pembelajaran tetap terlaksana seperti pembelajaran tatap muka pada umumnya. Dalam pembelajaran daring pasti banyak terjadi problematika karena ini merupakan kali pertama dilakukan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apa saja problematika dalam pelaksanaan pembelajaran daring dan bagaimana upaya yang dilakukan oleh pihak sekolah yang ada di SD Negeri 8 Metro Pusat. Sumber data yang digunakan ialah sumber data primer yaitu kepala sekolah dan guru kelas 1, sedangkan sumber data sekunder berupa dokumen, foto-foto, serta buku yang berkaitan dengan penelitian ini. Terknik pengumpulan data yang digunakan ialah wawancara, observasi, serta dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh adalah problematika guru dalam pelaksanaan pembelajaran daring kelas I di SD Negeri 8 Metro Pusat adalah kurangnya pendampingan orangtua terhadap anaknya saat pembelajaran berlangsung sehingga kurang disiplin dalam mengikuti pelajaran dan juga mengeluh akan paket data yang digunakan. Problematika lainnya ialah guru kesulitan memilih metode pembelajaran daring seperti apa yang harus digunakan untuk peserta didik kelas rendah. Upaya guru yang dilakukan untuk mengatasi problematika ialah dengan mengutamakan komunikasi dengan orangtua, mengadakan home visit atau pembelajaran setengah tatap muka yang mana 50% tatap muka dan 50% pembelajaran daring. Tidak hanya itu, aplikasi yang digunakan tidak hanya whatsapp, tetapi menggunakan aplikasi liveworksheet yang mampu menarik perhatian peserta didik untuk belajar.

Kata Kunci : Problematika, Pembelajaran Daring

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 04 Jul 2022 03:36
Last Modified: 04 Jul 2022 03:36
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5805

Actions (login required)

View Item View Item