Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Strategi Pelaksanaan Pembelajaran Online Pendidikan Agama Islam Kelas VII di SMPN 2 Purbolinggo Lampung Timur

Rista, Selviya Yunanda (2022) Strategi Pelaksanaan Pembelajaran Online Pendidikan Agama Islam Kelas VII di SMPN 2 Purbolinggo Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] Text
SKRIPSI Selviya Yunanda Rista - Selviya Yunanda(1).pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Strategi Pembelajaraan adalah rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh guru yang digunakan untuk memilih metode pembelajaran yang sesuai dengan materi ajar. Google classroom adalah aplikasi yang digunakan untuk pembelajaran online yang berbasis web gratis yang dikembangkan oleh google. Pada pendidikan agama Islam yang dilkakukan secara online karena masa pandemi sehingga membuat guru dan siswa harus belajar melalui google classroom agar pembelajaraan tetap terlaksanakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui” Bagaimana pelaksanaan pembelajaran online pendidikan agama Islam kelas VII di SMPN 2 Purbolinggo Lampung Timur, Bagaimana strategi pelaksaanaan pembelajaraan online pendidikan agama Islam kelas VII Di SMPN 2 Purbolinggo Lampung Timur, Apa saja kendala pembelajatan online pendidikan agama Islam kelas VII di SMPN 2 Purbolinggo Lampung Timur”. Jenis dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif, yang mengambil lokasi penelitian di SMPN 2 Purbolinggo Lampung Timur. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sekunder. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik penjamin keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi teknik, sedangankan teknik analisis data adalah reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Berdasarakan penelitian yang dilakukan menggunkan wawancara observasi bahwa strategi pelaksanaan pembelajaran online pendidikan agama Islam menggunakan google classroom yaitu pembelajaran yang dilakukan jarak jauh menggunakan forum aplikasi. Di dalam google classroom guru memberikan materi yang akan dipelajari dan mempersilahkan siswa untuk bertanya jika ada materi yang belum mereka pahami dan memberikan tugas di akhir pembelajaran, untuk batas pengumpulan sampai jam 24.00 WIB. Untuk evaluasi guru menggunakan google form yang berisi pilihan ganda yang harus di kerjakan oleh siswa dan saat selesai siswa dapat mengumpulkan langsung setelah jawaban terkirim maka nilai akan langsung muncul.

Kata Kunci : Pembelajaran Online, Google Classroom, Google Form

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 04 Jul 2022 03:10
Last Modified: 04 Jul 2022 03:10
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5807

Actions (login required)

View Item View Item