Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Peran Orang Tua Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di SD IT Al-Furqon Kotagajah

Sari, Putri Ayu Indah (2022) Peran Orang Tua Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di SD IT Al-Furqon Kotagajah. Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Metro.

[img] PDF
PUTRI AYU INDAH SARI - Putri Ayu Indah Sari.pdf - Other

Download (2MB)

Abstract

Peran orang tua merupakan peran yang sangat penting untuk siswa menuju masa dewasanya. Peran orangtua dalam memotivasi dianggap penting dalam upaya belajar dan pembelajaran dilihat dari segi fungsi dan nilainya atau manfaatnya. Motivasi menjadi pendorong timbulnya tingkah laku serta mempengaruhi dan mengubah setiap tingkah laku.

Adapun permasalahan dalam meningkatkan motivasi belajar siswa yang diberikan orang tua terhadap siswa karena kurangnya perhatian orang tua terhadap siswa dikarenakan sibuk dengan pekerjaan dan fasilitas yang kurang maksimal. Sehingga muncul pertanyaan bagaimana peran orang tua dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di SDIT Al-Furqon Kotagajah.

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran orangtua dalam meningkatkan motivasi belajar siswadi SDIT Al- Furqon Kotagajah. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian ini bertempat di SDIT Al- Furqon Kotagajah. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang dilakukan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi.

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa peran orang tua dalam meningkatkan motivasi belajar siswa yaitu dengan orang tua sebagai pendidik, orang tua sebagai fasilitator siswa, dan orang tua sebagai motivator siswa, adapun bentuk motivator yang dapat diberikan oleh orang tua kepada siswaadalah mengetahui hasil, pemberian hadiah dan hukumam, dan menyediakan fasilitas yang dibutuhkan. Dalam meningkatkan motivasi belajar siswaterdapat beberapa faktor pendukung yang mempengaruhi yaitu pemberian stimulus berupa reward atau punishment, perhatian orang tua. Dan terdapat faktor penghambat yaitu kondisi siswa, kesibukan orang tua dan keadan sekitar. Kemudian terdapat pula cara mengatasi kendala yaitu mendisiplinkan waktu belajar siswa, mengawasi dan mengontrol belajar dan memberikan tempat khusus agar siswafokus belajar. Dalam hal ini peranan orang tua dalam meningkatkan motivasi siswasangat diperlukan supaya siswamendapatkan hasil belajar yang maksimal.

Kata Kunci: Peran Orangtua, Meningkatkan Motivasi Belajar.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 18 Aug 2022 01:08
Last Modified: 18 Aug 2022 01:08
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5938

Actions (login required)

View Item View Item