Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Korelasi Pemahaman Materi Akhlak Dengan Kemampuan Bersosialisasi Mahasiswa PAI Angkatan 2017 IAIN Metro

Prasetyo, Tiyas (2022) Korelasi Pemahaman Materi Akhlak Dengan Kemampuan Bersosialisasi Mahasiswa PAI Angkatan 2017 IAIN Metro. Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Metro.

[img] PDF
TIYAS PRASETYO - Tiyas Prasetyo.pdf - Other

Download (10MB)

Abstract

Kemampuan bersosialisasi merupakan kemampuan individu dalam proses mempelajari adat dan kebiasaan suatu kebudayaan di lingkungan tertentu. Hasil dari kemampuan bersosialisasi suatu individu dapat dilihat dari bagaimana individu tersebut bersikap dalam menghadapi, mengobservasi dan menyikapi atas segala problematika yang lahir di dalam masyarakat dengan menerapkan nilai nilai yang terkandung dalam materi akhlak.

Rumusan masalah pada penelitian ini adalah ―Apakah ada korelasi antara pemahaman materi akhlak dengan kemampuan bersosialisasi mahasiswa PAI Angkatan 2017 IAIN Metro?‖. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada korelasi antara materi akhlak dengan kemampuan bersosial mahasiswa PAI Angkatan 2017 IAIN Metro.

Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang bersifat korelasi atau korelasional atau penelitian hubungan dengan metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode angket, observasi, dokumentasi. Teknik analisis data pada penelitian ini yaitu pearson product moment. Hipotesis penelitian ini adalah adanya korelasi antara pemahaman materi akhlak dengan kemampuan bersosialisasi mahasiswa PAI angkatan 2017 IAIN Metro.

Berdasarkan analisis data dan pengolahan data yang peneliti kumpulkan, Peneliti membandingkan dan yang tercantum pada ―r‖ product moment dengan menentukan db (derajat bebas) terlebih dahulu yakni sebagai berikut: db = N – 2 = 33 – 2 = 31, pada taraf signifikan 5%. Peneliti memperoleh nilai sebesar 0,3440 sedangkan sebesar 0,6110 peneliti peroleh dari perhitungan mengunakan software SPSS. Angka tersebut menunjukkan bahwa lebih besar dari yaitu 0,6110 > 0,3440. maka dapat dikatakan bahwa terdapat korelasi antara materi akhlak dengan kemampuan bersosialisasi mahasiswa pai angkatan 2017, sedangkan menurut tabel derajat korelasi pada taraf 0,60-0,799 dikategorikan korelasi kuat. Dengan demikian, hipotesis yang peneliti ajukan diterima, yaitu adanya korelasi antara pemahaman materi akhlak dengan kemampuan bersosialisasi mahasiswa PAI angkatan 2017 IAIN Metro dengan kategori korelasi kuat.

Kata kunci : Pemahaman Materi Akhlak, Kemampuan Bersosialisasi Mahasiswa

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 15 Aug 2022 04:02
Last Modified: 15 Aug 2022 04:02
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/5960

Actions (login required)

View Item View Item