Ambarwani, Suci (2022) Analisis Faktor-Faktor Kurangnya Minat Masyarakat Muslim Menggunakan Jasa Lembaga Keuangan Syariah (Studi Pada Masyarakat Desa Taman Asri Purbolinggo Lampung Timur). Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI SUCI AMBARWANI -1602100070 - S1 PBS.pdf - Other Download (3MB) |
Abstract
Seorang nasabah berminat menggunakan produk lembaga keuangan syariah dikarenakan beberapa faktor yang mempengaruhinya. Semakin baik faktor yang mempengaruhi maka semakin baik pula minat nasabah untuk juga menggunakan produk yang diminatinya, begitu pula sebaliknya. Masyarakat Desa Taman Asri kecamatan Purbolinggo Kabupaten Lampung Timur dengan segala keterbatasannya, menyatakan beberapa alasannya yang menyebabkan rendahnya minat mereka terhadap lembaga keuangan syariah. Faktor yang paling dominan dalam kasus ini adalah faktor pengetahuan, produk, lokasi, pendapatan lingkungan dan budaya. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan dan mendeskripsikan faktor-faktor yang menyebabkan kurangnya minat masyarakat Taman Asri Purbolinggo Lampung Timur dalam menggunakan jasa Lembaga Keuangan Syariah.
Jenis penelitian yang dilakukan peneliti adalah yaitu penelitian lapangan atau field research, dimana penelitian lapangan adalah suatu penelitian yang dilakukan di lokasi penelitian dengan bersifat deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data peneliti menggunakan metode wawancara dan dokumentasi. Wawancara dalam penelitian ini peneliti mewawancarai pihak lembaga keuangan syariah dan masyarakat desa Taman Asri Purbolinggo Lampung Timur.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa beberapa faktor yang mempengaruhi kurangnya minat masyarakat muslim menggunakan jasa Lembaga Keuangan Syariah antara lain faktor lokasi, promosi, produk serta pengetahuan. Lokasi lembaga keuangan syariah di Purbolinggo terlampau cukup jauh dari Desa Taman Asri serta kurangnya promosi yang dilakukan lembaga keuangan syariah, Promosi yang dilakukan lembaga keuangan syariah hanya sebatas penyebaran brosur sehingga menyebabkan masyarakat belum mengetahui secara mendalam baik produk maupun tentang sistem bagi hasil di Lembaga Keuangan Syariah.
Kata Kunci: Faktor, Minat, Lembaga Keuangan Syariah
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 30 Jul 2022 16:57 |
Last Modified: | 30 Jul 2022 16:57 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/6031 |
Actions (login required)
View Item |