Hidayah, Alvi (2022) Pertimbangan Hakim Dalam Perkara Cerai Gugat Dengan Sebab Menjadi Pekerja Migran Iindonesia (Studi Pengadilan Agama Gunung Sugih Kelas IB). Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
ALVI HIDAYAH - 1702030080.pdf - Other Download (4MB) |
Abstract
Banyak permasalahan permasalahan yang muncul dalam rumah tangga. Yang pertama masalah perceraian yang sering di temukan dalam persoalan rumah tangga. Perselingkuhan dikalangan pekerja migran Indonesia menimbulkan permasalahan baru pada rumah tangga. Penyebab perselingkuhan menimbulkan
pertengkaran dan percekcokan dalam rumah tangga tersebut. Masalah masalah tersebut yang menimbulkan tingkat perceraian meningkat.
Jenis Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan metode dokumentasi. dengan jenis penelitian lapangan (field research), serta sifat penelitiannya yaitu deskriptif analisis. Pengumpulan data
dilakukan dengan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun hasil penelitian dari sumber sumber tersebut dianalisis menggunakan metode deskriptif
dan dianalisis menggunakan cara berpikir induktif.
Hasil dari penelitian diperoleh kesimpulan menunjukan bahwa hasil Perceraian yang telah terjadi pada rumah tangga pekerja migrant Indonesia, setelah hakim memeriksa dan menimbang perkara cerai gugat ini, maka hakim mengabulkan gugatan dari penggugat dengan alasan perselingkuhan di kalangan pekerja migran indoneisa. Dengan ini hakim mengabulkan gugatan yaitu dengan menjatuhkan talak ba’in sugra.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Ahwal Syakhshiyyah |
Divisions: | Fakultas Syariah > Ahwal Syakhshiyyah |
Depositing User: | Fandy Hidayat . |
Date Deposited: | 30 Jul 2022 16:53 |
Last Modified: | 30 Jul 2022 16:53 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/6051 |
Actions (login required)
View Item |