Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Analisis Nilai-Nilai Dakwah Dan Komunikasi Islam Dalam Tradisi Begawi Cakak Pepadun (Desa Negara Nabung, Kec. Sukadana, Kab. Lampung Timur)

Raafita, Dena (2022) Analisis Nilai-Nilai Dakwah Dan Komunikasi Islam Dalam Tradisi Begawi Cakak Pepadun (Desa Negara Nabung, Kec. Sukadana, Kab. Lampung Timur). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI DENA RAAFITA - 1803062023 - KPI.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Begawi Cakak Pepadun adalah upacara pemberian gelar dan penobatan kenaikan tahta, serta penerangan kedudukan di masyarakat adat Lampung Pepadun. Pemberian gelar tersebut dilaksanakan pada acara inti dengan menduduki Pepadun yaitu singgasana adat Lampung Pepadun. Setelah seseorang diberikan gelar, dari upacara begawi cakak Pepadun maka orang tersebut berhak memperoleh hak sebagai punyimbang. dimana Kepunyimbangan adalah hak kepemimpinan geneologis patriarki (dari garis keturunan laki-laki tertua) yang berasal dari keluarga inti, maka dari itu kedukan punyimbang memiliki hak sebagai pemimpin keluarganya dan juga memiliki hak serta kedudukan dalam begawi adat Lampung. Seorang punyimbang atau tuan rumah dan masyarakat yang terlibat menggelar upacara begawi, Selalu menerapkan piil pesengiri yang mempunyai 4 landasan hidup orang Lampung. Karena begawi adalah tindakan nyata dan langsung dari piil pesengiri itu sendiri 4 falsafah tersebut dimaknai dengan sikap saling menghormati, persamaan derajat, tolong menolong, mengakui kelebihan dan keberadaan orang lain.

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui nilai-nilai dakwah dan komunikasi Islam dalam tradisi begawi cakak pepadun (Desa Negara Nabung, Kec. Sukadana, Kab. Lampung Timur). Jenis penelitian ini adalah ”(Field research)” dan bersifat deskriptif kualitatif, Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan skunder. Kemudian teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, dokumentasi, dan observasi. analisis data penelitian ini bersifat kualitatif mengumpulkan data menelaah seluruh data hasil wawancara, pengamatan dituliskan dalam catatan lapangan, dokumen pribadi, dokumen resmi, gambar foto. Lalu melakukan reduksi data kemudian melakukan abstraksi.

Berdasarkan hasil penelitian, pelaksaan begawi di Desa Negara Nabung kec. Sukadana, Kab. Lampung Timur, yaitu begawi adat Lampung di Desa Negara Nabung, harus tetap dijaga dan dilestarikan karena budaya adalah ciri khas dan jati diri suatu daerah serta agar tidak punah dan terjaga keaslianya sampai ke anak cucu kelak. Begawi tidak dipaksakan dan tidak diwajibkan apabila ada keinginan malakukan upacara begawi, asalkan mampu siapapun itu diperbolehkan. Tahapan pelaksanaan begawi, didalamnya merealisasikan piil pesengiri, hal tersebut selaras dan berkaitan dengan nilai-nilai dakwah Islam tentang mengajak yang makruf dan mencegah dari yang mungkar, nilai keikhlasan hati, dawah bil-hal, sosialisasi, tolong-menolong serta gotong royong dan nilai komunikasi Islam tentang nilai keadilan, keseimbagan berita, berkata positif, serta tentang nilai paket hati lisan dan perbuatan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Komunikasi dan Penyiaran Islam
Divisions: Fakultas Adab dan Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 23 Aug 2022 01:14
Last Modified: 23 Aug 2022 01:14
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/6084

Actions (login required)

View Item View Item