Priswari, Chindi Indah (2022) Problematika Orang Tua dalam Pendampingan Belajar Selama Masa Pandemi COVID-19. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
Chindi Indah Priswari (1801051014) - Chindi Indah Priswari.pdf - Other Download (6MB) |
Abstract
Selama masa pandemi Covid-19 pembelajaran di sekolah tidak sepenuhnya dilakukan secara tatap muka seperti biasa. Beberapa sekolah menerapkan Blended Learning atau pembelajaran yang dilakukan secara daring
dan luring. Hal ini menimbulkan problematika dalam pelaksanaannya. Problematika selama masa pandemi Covid-19 tidak hanya dirasakan oleh pendidik dan juga peserta didik, tetapi juga dirasakan oleh orang tua sebagai pendamping
belajar di rumah.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan problematika orang tua dalam pendampingan belajar selama masa pandemi Covid-19. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif deskriptif. Subjek penelitian ini adalah orang tua siswa kelas IV SDN 3 Sumbergede. Sumber data dalam penelitian ini adalah sumber data primer dan sumber data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, kuesioner, wawancara, dan dokumentasi. Dan
teknik analisis data pada penelitian ini adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi.
Hasil penelitian yang peneliti lakukan dapat disimpulkan bahwa orang tua siswa kelas IV SDN 3 Sumbergede menerapkan pola demokratif dalam mengasuh atau mendampingi anak di rumah. Serta orang tua selalu mendampingi atau menemani anak selama belajar di rumah, memberikan fasilitas yang dibutuhkan anak selama belajar, menjadi motivator untuk anak dengan selalu menasihati, memberi semangat dan juga memberikan arahan kepada anak. Meskipun orang tua memiliki problematika seperti anak yang susah belajar, anak yang lebih senang bermain, terkendala kuota internet dan gadget, dan anak yang masih belum bisa membaca. Dan solusi dari problematika tersebut yaitu selalu mendampingi
anak belajar dengan tempat yang aman dan nyaman untuk menciptakan suasana yang menyenangkan, berperan sebagai fasilitator dalam pendampingan belajar anak, serta orang tua juga menjadi motivator untuk anak.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Agama Islam |
Divisions: | Pascasarjana > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Fandy Hidayat . |
Date Deposited: | 23 Aug 2022 01:16 |
Last Modified: | 23 Aug 2022 01:16 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/6110 |
Actions (login required)
View Item |