Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Implementasi Tari Sigeh Pengunten pada Kemampuan Motorik Kasar Anak Usia 4-5 Tahun di Tk Aisyiyah Iringmulyo Metro Timur

Yanuarita, Ica Rama (2022) Implementasi Tari Sigeh Pengunten pada Kemampuan Motorik Kasar Anak Usia 4-5 Tahun di Tk Aisyiyah Iringmulyo Metro Timur. Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Metro.

[img] PDF
Ica Rama Yanuarita_1601030036 - Ica Rama Yanuarita.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Tari merupakan pembelajaran yang menyenangkan. Dalam proses pembelajaran Tari Tradisional Sigeh Pengunten, ada beberapa anak yang masih kesulitan memahami gerakan, karena gerakan yang tidak sesuai dengan hitungan dan juga kurangnya stimulasi pada gerakan. Banyak diketahui pada zaman sekarang minat anak tentang tari semakin sedikit karena terpengaruh dengan gadget dan kurangnya stimulasi terhadap pelestarian budaya yang ada di daerah sekitar.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Implementasi Tari Sigeh Pengunten dan untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat Implementasi Tari Sigeh Pengunten pada Kemampuan Motorik Kasar Anak Usia 4-5 tahun di TK Aisyiyah Iringmulyo Metro Timur.

Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif, Adapun teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi.Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi teknik.Teknik analisa data yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.

Berdasarkan hasil penelitian bahwa Implementasi Tari Tradisional Sigeh Pengunten dalam mengembangkan kemampuan motorik kasar di TK Aisyiyah Iringmulyo Metro Timur dilakukanolehpendidik melalui duaaspekyaituaspeklokomotordanaspek non lokomotor. Adapun faktor pendukungnya adalah antusias anak dan wali murid dalam mengikuti latihan tari. Sedangkan faktor penghambatnya adalah Anak kurang fokus dan konsentrasi dalam Latihan Tari.

Kata Kunci: Tari, SigehPengunten, Motorikkasar

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 06 Sep 2022 01:55
Last Modified: 06 Sep 2022 01:55
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/6243

Actions (login required)

View Item View Item