Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Fluktuasi Harga Emas Pada Produk Gadai Emas Terhadap Profitabilitas Bank Syariah Metro Madani (Studi Kasus Bank Syariah Metro Madani)

Alhadad, Ilham Alwi (2022) Pengaruh Fluktuasi Harga Emas Pada Produk Gadai Emas Terhadap Profitabilitas Bank Syariah Metro Madani (Studi Kasus Bank Syariah Metro Madani). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI ILHAM ALWI ALHADAD -1704100213 - S1 PBS.pdf - Other

Download (8MB)

Abstract

Pembiayaan gadai emas menjadi salah satu produk yang diunggulkan oleh perbankan syariah, terlebih lagi perbankan syariah memiliki keunggulan produk yang tidak dimiliki oleh perbankan konvensional lain yaitu berupa produk pembiayaan yang berbasis pada bagi hasil dan margin kesepakatan, meskipun pembiayaan gadai emas ini banyak diminati oleh masyarakat akan tetapi emas tidak terlepas dari fluktuasi atau naik turunnya harga yang disebabkan oleh kondisi-kondisi tertentu, hal ini tentu saja akan mempengaruhi profitabilitas suatu bank khusunya iyalah Bank Syariah Metro Madani.

Tujuan penelitian ini untuk mengatahui apakah fluktuasi harga emas yang terjadi pada pembiayaan produk gadai emas akan mempengaruhi tingkat profitabilitas Return On Asset (ROA) Bank Syariah Metro Madani. Untuk mengungkap persoalan tersebut secara mendalam dan menyeluruh, penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik pengumpulan data sekunder yang berupa data pembiayaan produk gadai emas dan fluktuasi emas yang diambil dari Bank Syariah Metro Madani berdasarkan perhitungan 3 tahun yaitu dari tahun 2017-2019.

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan peneliti menunjukan bahwa Fluktuasi harga, Pembiayaan rahn tidak berpengaruh terhadap Profitabilitas Return On Asset (ROA) Dibuktikan berdasarkan hasil uji F (simultan) menunjukkan nilai signifikansi 0,583, nilai ini menunjukkan bahwa nilai signifikansi > dari 0,05 dan nilai Fhitung < Ftabel dengan nilai 0,573 < 4,26. Maka HO2 diterima dan Ha2 ditolak. Untuk uji koefesien diterminasi (R2 ) diketahui nilai R Square sebesar 0,113 atau 11,3% hal ini menunjukkan bahwa variabel Return On Aset (profitabilitas) dapat dijelaskan oleh variasi variabel fluktuasi harga emas dan pembiayaan rahn sebesar 11,3%.

Kata Kunci: Fluktuasi Harga, Pembiayaan Gadai Emas dan Profitabilitas.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 13 Sep 2022 08:38
Last Modified: 13 Sep 2022 08:38
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/6279

Actions (login required)

View Item View Item