Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengelolaan Home Industri Kerajinan Sangkar Burung di Kelurahan Banjarsari Kota Metro ditinjau dari Manajemen Bisnis Islam

Masithoh, Sinta (2022) Pengelolaan Home Industri Kerajinan Sangkar Burung di Kelurahan Banjarsari Kota Metro ditinjau dari Manajemen Bisnis Islam. Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Metro.

[img] PDF
SINTA MASITHOH-1804041150-1 - Sinta Masithoh.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Pengelolaan (Manajemen) adalah seni dan ilmu dalam perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengendalian terhadap orang dan mekanisme kerja untuk mencapai tujuan. Home industri merupakan rumah usaha produk barang ataupun perusahaan kecil. Home industri menjadi unsur penting dalam memanfaatkan potensi lokal yang ada, menciptakan kemandirian (Independence) di tengah masyarakat untuk memenuhi kebutuhan. Manajemen bisnis Islam merupakan unit usaha untuk menjalankan bisnisnya dengan berpatokan kepada prinsip-prinsip Islam dengan mengacu kepada Al-Qur’an dan hadis agar mencapai suatu tujuan bisnis yang Islami.

Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field risearch), adapun sifat penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif serta dalam penelitian ini menggunakan cara berfikir induktif, dengan menggunakan sumber data primer dan sekunder. Tujuannya agar dapat mendeskripsikan pengelolaan home industri kerajinan sangkar burung ditinjau dari manajemen bisnis Islam. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan dokumentasi. Wawancara dilakukan kepada pemilik usaha kerajinan sangkar burung , karyawan dan konsumen serta dokumentasi digunakan sebagai pelengkap guna memperoleh data sebagai bahan informasi yang berupa data-data terkait usaha kerajinan sangkar burung.

Dari hasil penelitian, Pengelolaan home industri kerajinan sangkar burung milik Bapak Nur meliputi perencanaan, perencanaan telah berjalan dengan baik dilihat dari kegiatan produksinya dari pemilihan bahan baku sampai hasil akhir yang mana kegiatan tersebut agar memperoleh keuntungan serta kepuasan pelanggan, Namun sistem pengorganisasian secara umum masih belum terstruktur dengan baik serta pengendalian tidak dilakukan oleh pemilik sepenuhnya. Adapun prinsip manajemen bisnis Islam hubungan antara pengusaha dan pekerja pada usaha Bapak Nur sudah sesuai dilihat dari prinsip utama manajemen bisnis Islam yakni keadilan terletak pada kejelasan akad dan komitmen dalam melakukannya. Akad dalam perburuhan yang terjadi antara pekerja dengan pengusaha dan menjauhi praktik yang mengandung unsur dzul (merugikan orang lain), gharar (tipuan).

Kata Kunci: Pengelolaan, Manajemen Bisnis

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 07 Sep 2022 01:41
Last Modified: 07 Sep 2022 01:41
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/6293

Actions (login required)

View Item View Item