Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kenakalan Siswa di SMP Negeri 4 Sekampung Lampung Timur

Sari, Febiana Muslimah (2022) Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kenakalan Siswa di SMP Negeri 4 Sekampung Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
FEBIANA MUSLIMAH SARI NPM.1701010212- Febiana ms.pdf - Other

Download (5MB)

Abstract

Kenakalan siswa merupakan perilaku menyimpang yang dilakukan para pelajar yang secara umum dapat merugikan berbagai pihak. Perilaku tersebut cenderung meningkat seiring kemajuan teknologi yang juga turut berkembang di zaman ini. Banyak dari tindakan kenakalan siswa yang menunjukan kemerosotan akhlak, misal dengan melanggar aturan-aturan yang ada di sekolah atau bahkan nilai-nilai agama hanya untuk kepuasan secara pribadi. Maraknya kasus kenakalan siswa yang terjadi dilingkungan sekolah memberikan keresahan bagi orang tua dan pelaku pendidikan.

Kenakalan merupakan suatu masalah yang memerlukan pemikiran mendalam karena dapat memberikan pengaruh yang cukup besar terhadap proses belajar mengajar di sekolah. Bahkan pendidikan agama Islam dapat dikatakan belum berhasil apabila masih terdapat banyak kasus kenakalan yang terjadi di sekolah, terutama kenakalan yang menunjukan adanya perilaku tidak terpuji yang sering dilakukan siswa. Oleh sebab itu, kenakalan siswa harus mendapatkan perhatian khusus dari berbagai pihak, terutama pelaku pendidikan agama Islam karena apapun bentuk dan jenis kenakalannya akan menimbulkan kerugian dan kemudharatan baik di lingkungan pendidikan maupun dilingkungan masyarakat yang lebih luas.

Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor faktor yang mempengaruhi kenakalan siswa di SMP Negeri 4 Sekampung Lampung Timur, dan mendeskripsikan bagaimana bentuk kenakalan serta cara yang telah dilakukan untuk mengatasi kenakalan siswa yang terjadi di SMP Negeri 4 Sekampung Lampung Timur. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kualitatif dan penelitian bersifat deskriptif. Metode yang dilakukan untuk mendapat data yang digunakan yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian yang telah dilakukan ini menunjukan bahwa kenakalan siswa yang dilakukan di SMP Negeri 4 Sekampung Lampung Timur yang masih berada pada kategori ringan sampai dengan sedang. Kenakalan yang di tunjukan menunjukan bahwa perilakunya di pengaruhi oleh lingkungan pergaulan. Dan kasus kenakalan yang paling sering terjadi adalah membolos sebagai kenakalan kategori ringan yang terjadi berulang. Dan kenakalan siswa dengan kategori sedang adalah merokok di lingkungan sekolah. Kedua kasus pelanggaran tersebut menjadi perhatian khusus bagi pihak sekolah, faktor yang mempengaruhi kenakalan tersebut dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal, cara guru mengatasi kenakalan menjadi faktor berikutnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Fandy Hidayat .
Date Deposited: 13 Sep 2022 08:33
Last Modified: 13 Sep 2022 08:33
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/6326

Actions (login required)

View Item View Item