Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Analisis Pendapatan Terhadap Tingkat Kesejahteraan Petani Ubi Kayu (Studi Di Desa Binakarya Jaya Kecamatan Putra Rumbia Lampung Tengah)

Susanto, Eky Ferdi (2022) Analisis Pendapatan Terhadap Tingkat Kesejahteraan Petani Ubi Kayu (Studi Di Desa Binakarya Jaya Kecamatan Putra Rumbia Lampung Tengah). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI EKY FERDI SUSANTO -1804021012 - AKS.pdf - Other

Download (5MB)

Abstract

Sektor pertanian sebagai sumber pendapatan yang sebagian besar petani hanya mengandalkan usaha tani guna memenuhi kebutuhan hidup dan meningkatkan kesejahteraan rumah tangga. Namun, sebagian besar masyarakat sedang menghadapi masalah yang mana pendapatan perkapita naik namun tidak menjamin kesejahteraan merata untuk semua lapisan masyarakat. Kondisi kesejahteraan masyarakat pedesaan dengan mata pencarian utama di sektor pertanian sebagian besar masih di bawah rata-rata nasional. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana analisa pendapatan terhadap tingkat kesejahteraan petani ubi kayu di Desa Binakarya Jaya Kecamatan Putra Rumbia Lampung Tengah.

Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian lapangan atau field research, yaitu suatu penelitian yang dilakukan di lokasi penelitian dengan bersifat deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara dan dokumentasi. Teknik wawancara dalam penelitian ini menggunakan interview. Sumber data diambil dari berbagai informan di antaranya 1 operator desa dan 20 (dua puluh) petani ubi kayu di Desa Binakarya Jaya.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendapatan petani ubi kayu di Desa Binakarya Jaya Kecamatan Putra Rumbia Lampung Tengah cukup tinggi. Berdasarkan indikator tingkat kesejahteraan menurut BKKBN dapat disimpulkan bahwa petani ubi kayu di Desa Binakarya Jaya telah sejahtera dengan tingkat kesejahteraan yang berbeda dari tingkat kesejahteraan KS-II, KS-III dan KS-III Plus terhadap pendapatan total rumah tangga petani.

Kata kunci: Pendapatan, Kesejahteraan, Petani

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akutansi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akutansi Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 16 Sep 2022 09:05
Last Modified: 16 Sep 2022 09:05
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/6373

Actions (login required)

View Item View Item