Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Persepsi Nasabah Tentang Murabahah (Studi Kasus Nasabah UMKM di BPRS Metro Madani KC Jatimulyo)

Indah, Dwi Purnama (2022) Persepsi Nasabah Tentang Murabahah (Studi Kasus Nasabah UMKM di BPRS Metro Madani KC Jatimulyo). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI DWI PURNAMA INDAH -1602100224 - S1 PBS.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Bank Pembiayaan Rakyat Syariah merupakan salah satu lembaga intermediasi yang menghimpun dana masyarakat yang kelebihan dana kemudian akan disalurkan kembali ke masyarakat yang membutuhkan dana melalui pembiayaan. Salah satu produk pembiayaan yang ditawarkan oleh BPRS Metro Madani KC Jatimulyo yaitu pembiayaan murabahah. Maju atau tidaknya pembiayaan murabahah dipengaruhi oleh persepsi. Persepsi merupakan cara seseorang menangkap sesuatu hal secara pribadi untuk menentukan bagaimana mengambil keputusan dalam memilih suatu produk ataupun jasa tersebut.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana persepsi masyarakat khususnya masyarakat UMKM yang menjadi nasabah pembiayaan murabahah. Jenis penelitian ini termasuk penelitian lapangan (fied research) dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data wawancara (interview) dan dokumentasi. Wawancara dilakukan dengan masyarakat UMKM yang menjadi nasabah pembiayaan murabahah. Sumber data dalam penelitian ini ada dua yaitu sumber data primer dan sumber data sekunder. Adapun dalam analisis data menggunakan tiga cara yaitu reduksi data, penyajian data,dan pengambilan kesimpulan.

Hasil penelitian mengenai persepsi nasabah terhadap pembiayaan murabahah di BPRS Metro Madani KC Jatimulyo menunjukan bahwa faktor yang paling dominan mengenai persepsi nasabah yaitu faktor psikologis motivasi adanya kebutuhan. Adapun pelayanan yang diberikan oleh BPRS Metro Madani cukup memuaskan sehingga nasabah memiliki persepsi yang baik namun kendala yang dihadapi oleh nasabah yaitu masih minimnya pengetahuan nasabah mengenai mekanisme pembiayaan murabahah tersebut. nasabah berpendapat bahwa pemahaman mengenai pembiayaan murabahah masih terlalu rumit dan sulit untuk dipahami sehingga sebagian besar pembiayaan murabahah digunakan untuk memenuhi kebutuhan atau keberlangsungan usaha.

Kata Kunci: Persepsi, Pembiayaan murabahah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 01 Nov 2022 04:24
Last Modified: 01 Nov 2022 04:24
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/6514

Actions (login required)

View Item View Item