Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Upaya Meningkatkan Kualitas Pelayanan Dalam Mencapai Kepuasan Calon Jamaah (Studi Kasus Di KBIH Nurussalam Sekampung)

Handayani, Lusi (2022) Upaya Meningkatkan Kualitas Pelayanan Dalam Mencapai Kepuasan Calon Jamaah (Studi Kasus Di KBIH Nurussalam Sekampung). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI LUSI HANDAYANI -1704010025 - MHU.pdf - Other

Download (6MB)

Abstract

Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) adalah lembaga atau yayasan yang sudah memiliki legalitas bimbingan melalui Undang-Undang dan sudah diperjelas di struktur Departemen Agama. Didalammelakukan tugasnya KBIH juga sudah diatur berdasarkan Keputusan Menteri Agama Nomor 371 tahun 2022 tentang penyelenggaraan ibadah haji dan umroh sebagai badan resmi pembimbingan. Sebagai badan resmi KBIH harus selalu memperhatikan kualitas pelayanan dalam mencapai kepuasan calon jamaah.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya meningkatkan kualitas pelayanan dalam mencapai kepuasan calon jamaah yang berupa pemenuhan kebutuhan calon jamaah haji atas pelayanan yang diberikan oleh KBIH Nurussalam Sekampung.

Jenis penelitian yang digunakan yaitu field research yaitu penelitian langsung ke lapangan.Sifat penelitian ini adalah deskriptif kualitatif yang dilakukan dengan kehati-hatian secara cepat dan akurat.Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan dokumentasi. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan Purposive Sampling dengan tujuan untuk menghasilkan sampel yang secara logis dan dapat dianggap mewakili popolasi.

Hasil dari penelitian diketahui bahwa upaya KBIH Nurussalam dalam meningkatkan kualitas pelayanan selalu memperhatikan pelayanan yang akan diberikan oleh calon jamaah. Pelayanan yang diberikan KBIH Nurussalam meliputi perekrutan calon jamaah haji, penetapan jadwal, penetapan biaya administrasi, bimbingan di tanah air, bimbingan di tanah suci, transportasi, akomodasi, pelayanan pemeriksaan kesehatan, pengawasan, dan evaluasi. Tingkat pelayanan KBIH Nurussalam sangat berpengaruh terhadap kepuasan jamaah. Berdasarkan hasilpenelitian menunjukan bahwa KBIH Nurussalam berupaya tetap meningkatkan pelayanan, sehingga mendapatkan respon positif. Para jamaah menyatakan kepuasan terhadap pelayanan KBIH Nurussalam.

Kata Kunci :Pelayanan, Kepuasan, Kelompok Bimbingan Ibadah Haji(KBIH)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Manajemen Haji dan Umroh
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen Haji dan Umroh
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 04 Nov 2022 09:17
Last Modified: 04 Nov 2022 09:17
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/6544

Actions (login required)

View Item View Item