Qonita, Seka (2022) Implementasi Pembelajaran Fiqih Dalam Meningkatkan Kedisiplinan Melaksanakan Sholat Wajib Siswa Di TPA Annashirin. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI SEKA QONITA - 1501050132 - PGMI.pdf - Other Download (6MB) |
Abstract
Fiqih merupakan ilmu yang mempelajari tentang hukum-hukum yang ada dalam islam, fiqih juga mempelajari ibadah-ibadah yang ada baik ibadah sehari-hari maupun ibadah yang lainnya. Sementara itu, kedisiplinan merupakan hal yang sangat penting diajarkan dan ditanamkan dalam diri seorang siswa, terutama kedisiplinan dalam hal melaksanakan sholat lima waktu. Berdasarkan permasalahan yang terjadi pada siswa di TPA Annashirin, masih banyak siswa yang belum disiplin dalam melaksanakan sholat, bahkan masih banyak diantara mereka yang tidak melaksanakan sholat wajib. Berdasarkan permasalahan tersebut peneliti tertarik untuk meneliti lebih jauh mengenai Implementasi Pembelajaran Fiqih Dalam Meningkatkan Kedisiplinan Melaksanakan Sholat Wajib Siswa di TPA Annashirin, maka pertanyaan penelitian yaitu: 1) Bagaimana Implementasi Pembelajaran Fiqih Dalam Meningkatkan Kedisiplinan Melaksanakan Sholat Wajib Siswa di TPA Annashirin?, 2) Apasaja kendala yang terjadi terhadap Kedisiplinan Melaksanakan Sholat Wajib Siswa TPA Annashirin?
Penelitian yang peneliti lakukan memiliki tujuan untuk mengetahui bagaimana Implementasi Pembelajaran Fiqih Dalam Meningkatkan Kedisiplinan Melaksanakan Sholat Wajib Siswa di TPA Annashirin. Dalam penelitian ini peneliti berusaha mengumpulkan sumber-sumber yang berkaitan dengan penelitian menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Peneliti menggunakan jenis penelitian lapangan (field research).
Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Implementasi Pembelajaran Fiqih dalam Meningkatkan Kedisiplinan Melaksanakan Sholat Wajib Siswa di TPA Annashirin sudah berjalan dengan cukup baik, penerapan kedisiplinan dalam melaksanakan sholat wajib menggunakan beberapa metode yaitu metode pembiasaan dan metode praktik, yang bertujuan agar dalam pelaksanaan sholat siswa sudah terbiasa dan sudah mengerti tatacara melaksanakan sholat wajib dengan baik dan benar, serta siswa juga sudah dilatih untuk menghafalkan bacaan bacaan yang ada dalam sholat sehingga terdapat dari beberapa siswa yang sudah disiplin dalam beribadah sholat walaupun sebagian yang lainnya masih belum.
Kata kunci: Fiqih, Kedisiplinan, Beribadah
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 04 Nov 2022 09:17 |
Last Modified: | 04 Nov 2022 09:17 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/6549 |
Actions (login required)
View Item |