Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Transaksi Jual Beli Tanah Dalam Status Sewa Ditinjau Dari Hukum Ekonomi Syariah Dan Kitab Undang-Undang Hukum Perdata (Studi Kasus di Desa Karang Anyar Kecamatan Selagai Lingga Kabupaten Lampung Tengah)

Mardiyah, Ayu Ainun (2022) Transaksi Jual Beli Tanah Dalam Status Sewa Ditinjau Dari Hukum Ekonomi Syariah Dan Kitab Undang-Undang Hukum Perdata (Studi Kasus di Desa Karang Anyar Kecamatan Selagai Lingga Kabupaten Lampung Tengah). Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Metro.

[img] PDF
Ayu Ainun Mardiyah-1802091011 - Ayu Ainun Mardiyah.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Muamalah merupakan hubungan yang memiliki kepentingan sesama manusia untuk memenuhi kebutuhannya. Muamalah dapat ditempuh dengan cara jual beli dan sewa-menyewa. Sewa-menyewa dan jual beli merupakan salah satu bagian terpenting dari kebutuhan ekonomi dan sosial manusia karena dapat menunjang taraf kehidupan. Dalam permasalahan ini objek jual beli yakni tanah dijual dalam kondisi belum terselesaikanya akad sewa menyewa yang sebelumnya telah dilakukan. Sementara dalam Hukum Ekonomi Syariah akad sewa menyewa dan jual beli memiliki aturan tersendiri. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pandangan Hukum Ekonomi Syariah dan Kitab Undang Undang Hukum Perdata terhadap jual beli tanah dalam status sewa. Penelitian ini merupakaan penelitian lapangan (field research) Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan sifat deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni melalui wawancara dan dokumentasi sesuai dengan kriteria yang ditentukan. Sumber data yang digunakan yaitu pemilik tanah, penyewa tanah dan pembeli tanah. Sedangkan teknik analisa yang digunakan adalah dengan berpikir induktif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa transaksi jual beli tanah dalam status sewa di Desa Karang Anyar Selagai Lingga telah memenuhi rukun dan syarat secara syar'i. Sebagaimana dalam konteks hukum Islam apabila jual beli dilakukan dengan kondisi sulit atau urgent dan adanya kerelaan dari masing masing pihak maka diperbolehkan. Sedangkan dari Kitab Undang-undang Hukum Perdata juga membolehkan jual beli tanah yang masih dalam status sewa. Selagi adanya itikad baik dari pihak pemilik tanah dan pembeli tanah untuk memusyawarahkan terkait permasalahan ini.

Kata Kunci : Jual Beli Status Sewa, Hukum Ekonomi Syariah, KUHPerdata

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Hukum Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 12 Dec 2022 09:06
Last Modified: 12 Dec 2022 09:06
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/7007

Actions (login required)

View Item View Item