Setiawati, Ellysa (2022) Urgensi Pengelolaan Pariwisata Dalam Rangka Meningkatkan Potensi Daerah Dan Pendapatan Asli Daerah (Studi Kasus Danau Rakihan, Kab. Oku Selatan). Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Metro.
PDF
SKRIPSI ELLYSA SETIAWATI - Ellysa Setiawati.pdf - Other Download (4MB) |
Abstract
Pariwisata merupakan salah satu aspek penting yang dapat memberikan berbagai dampak positif. Keberadaan sektor pariwisata ini sendiri dapat memberikan manfaat ataupun dampak positif bagi Pemerintah, pihak swasta dan masyarakat. Salah satu Danau yang ada di Kabupaten Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan adalah Danau Rakihan. Danau Rakihan juga merupakan danau yang indah, namun dikarenakan lokasi dan akses jalan yang belum memadai menjadikan danau ini kurang dikenal masyarakat luas. Sejauh ini pengelolaan objek wisata hanya dilakukan oleh warga sekitar danau, belum adanya perhatian khusus dari pemerintah atau dinas terkait dalam pengelolaan dan pengembangan objek wisata. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui urgensi pengelolaan pariwisata dalam rangka meningkatkan Potensi Daerah dan Pendapatan Asli Daerah pada wisata Danu Rakihan Kabupaten Oku Selatan. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dan sifat penelitiannya bersifat deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan mengorganisasikan data, menjabarkan kedalam unit unit, melakukan sintesa, menyusun kedalam pola, memilih mana yang penting dan yang akan dipelajari, dan membuat kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa meskipun pengelolaan pariwisata Danau Rakihan belum sepenuhnya baik, namun tetap berkontibusi dalam Pendapatan Asli Daerah melalui Retribusi wisata Danau Rakihan. Sejauh ini pengelolaan objek wisata dilakukan oleh pengelola wisata yang merupakan warga sekitar danau, belum adanya perhatian khusus dari pemerintah atau dinas terkait dalam pengelolaan dan pengembangan objek wisata. Manajemen yang dilakukan di wisata Danau Rakihan dalam mengembangkan pariwisatanya belum terlaksana dengan baik, dikarenakan belum adanya pengelola yang terstruktur untuk mengelola pariwisata ini agar berkembang lebih baik lagi untuk kedepannya. Sarana yang tersedia di wisata Danau Rakihan belum lumayan baik dengan hanya adanya tempat rumah-rumahan untuk beristirahat, kamar mandi, tempar parkiran yang begitu luas, dan disediakan tempat untuk sholat bagi yang muslim. Selanjutnya dikatakan bahwa jalan menuju wisata Danau Rakihan belum cukup baik dan sulit ditempuh karena jarak tempuh yang lumayan jauh dengan fasilitas jalan seadanya karena belum ada perhatian khusus dari pemerintah untuk menunjang prasarana di wisata Danau Rakihan.
Kata Kunci: Pengelolaan Pariwisata, Potensi Daerah, Pendapatan Asli Daerah
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Aan Gufroni . |
Date Deposited: | 16 Dec 2022 01:00 |
Last Modified: | 16 Dec 2022 01:00 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/7014 |
Actions (login required)
View Item |