Stevani, Erica Anggi (2023) Kepatuhan Hukum Manajemen Badan Usaha Milik Desa Terhadap Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa (Studi Kasus di Desa Sumber Agung Kecamatan Buay Madang). Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI Erica Anggi Stevani - 1802090011 - HESy.pdf - Other Download (5MB) |
Abstract
Membangun ekonomi produktif melalui BUMDesa pada kenyataan masih sulit diwujudkan masyarakat desa. Kinerja BUMDesa di Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur masih rendah. Penyebabnya adalah ketidak mampuan pengelola dalam mencapai nilai efisiensi, efektivitas, ekonomi, responsivitas dan pemberdayaan masyarakat. Masih lemahnya kinerja pengelolaan BUMDesa disebabkan oleh adanya dominasi peran ganda perangkat desa dalam pengelolaan BUMDesa.
Penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan sosiologis atau socio-legal research. Sumber data ada dua yaitu primer dan sekunder. Metode pengumpulan data yaitu wawancara dan dokumentasi. Sedangkan analisis data menggunakan metode induktif. Teknik yang digunakan untuk menetukan keabsahan data dalam penelitian ini yaitu: Triangulasi sumber.
Berdasarkan hasil penelitian maka dapat diperoleh kesimpulan bahwa: Manajemen pengelolaan BUMDes Desa Sumber Agung Kec. Buay Madang, yaitu BUMDes sepenarnya berpedoman pada beberapa prinsip pengelolaan yaitu kooperatif, partisipatif, emansipatif, Transparan. Namun dalam Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) desa Sumber Agung belum sepenuhnya melaksanakan prinsip pengelolaan tersebut terutama dari pihak pengelolaan yang seakan acuh akan tugas dan tanggung jawab yang telah diberikan, tidak memahami pembukuan serta tidak transfaran terhadap anggaran yang telah diberikan oleh pemerintah desa. Sedangkan dari pihak desa tidak terlalu tegas terhadap kinerja dari pihak pengelola BUMDes tersebut. Kepatuhan Hukum dalam Pembekuan BUMDes Desa Sumber Agung Kec. Buay Madang sudah sesuai dengan Undang Undang Nomor 6 Tahun 2014. Selain mengacu pada undang-udang tersebut, dalam pembekuan BUMDes juga mengacu pada Permendes PDTT RI Nomor 4 Tahun 2015, bahwa BUMDes Desa Sumber Agung selalu mengelami kerugian sehingga menjadi beban pemerintah desa, selain itu kurang profesionalnya keorganisasian BUMDes tersebut.
Kata Kunci: Kepatuhan Hukum, Manajemen BUMDes
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Hukum Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 13 Jun 2023 10:13 |
Last Modified: | 13 Jun 2023 10:13 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/7561 |
Actions (login required)
View Item |