Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Komunikasi Antarpribadi Pada Anak Korban Broken Home Perspektif Komunikasi Islam Di Kelurahan Iringmulyo Kecamatan Metro Timur

Suci, Devi Nitriana (2022) Komunikasi Antarpribadi Pada Anak Korban Broken Home Perspektif Komunikasi Islam Di Kelurahan Iringmulyo Kecamatan Metro Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI DEVI NITRIANA SUCI - 1803062025 - KPI.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Broken home yang biasa dikenal dengan istilah krisis keluarga yang dapat diartikan sebagai kondisi keluarga yang tidak harmonis dan tidak berjalan selayaknya keluarga yang rukun, damai, dan sejahtera dimana komunikasi dua arah dalam kondisi yang demokratis sudah tidak ada lagi karena kurangnya atau putusnya komunikasi diantara anggota keluarga terutama ayah dan ibu, sikap egois, masalah ekonomi, masalah kesibukan, masalah pendidikan, masalah perselingkuhan, jauh dari agama, kebudayaan bisu dalam keluarga, perang dingin dalam keluarga, dan kekerasan dalam rumah tangga.

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya permasalahan terkait bagaimana komunikasi antarpribadi pada anak korban broken home perspektif komunikasi Islam. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana komunikasi antarpribadi di dalam keluarga broken home. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan peneliti yaitu wawancara mendalam dan observasi dengan pihak keluarga yang mengalami broken home di Kelurahan Iringmulyo Kecamatan Metro Timur, dengan mewawancarai lima orang yang menjadi informan, yang terdiri dari dua keluarga.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa komunikasi antarpribadi pada keluarga broken home harmonis berjalan dengan baik bagi anak dan orang tuanya dengan saling memberikan perhatian dan komunikasi antarpribadi yang lancar membuat kepribadian anak menjadi terkendali dan baik-baik saja bagi kehidupan anak, dan keluarga inipun menerapkan perspektif komunikasi islam untuk menunjang keefektifan dalam komunikasi antar pribadinya. Sedangkan keluarga broken home tidak harmonis komunikasi antarpribadinya tidak berjalan dengan baik sehingga kepribadian dan moral anak berubah jauh tidak seperti sebelumnya, yang dipicu karena kurangnya komunikasi dan perhatian orang tua, dalam keluarga ini belum menerapkan perspektif komunikasi Islam. Saran dari penelitian ini adalah dalam kondisi apapun dan sesibuk apapun orang tua harus tetap menyisihkan waktu mereka untuk anaknya, baik dengan berkomunikasi dan interaksi secara langsung.

Kata Kunci : Komunikasi Antarpribadi, Anak Broken Home, Komunikasi Islam

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Komunikasi dan Penyiaran Islam
Divisions: Fakultas Adab dan Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 13 Jun 2023 00:25
Last Modified: 13 Jun 2023 00:25
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/7737

Actions (login required)

View Item View Item