Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Profesionalisme Guru dan Faktor yang Mempengaruhinya Pada Mata Pelajaran Kelompok Pendidikan Agama Islam di SMP Islam Nusantara I Bangun Rejo Lampung Tengah

Umayah, . (2023) Profesionalisme Guru dan Faktor yang Mempengaruhinya Pada Mata Pelajaran Kelompok Pendidikan Agama Islam di SMP Islam Nusantara I Bangun Rejo Lampung Tengah. Masters thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
TESIS UMAYAH - 2071010037 - PAI.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui profesionalisme dan faktor penyebab guru mata pelajaran kelompok Pendidikan Agama Islam di SMP Islam Nusantara I. Secara rinci tujuan penelitian ini, yaitu untuk mengetahui bagaimana profesionalisme guru mata pelajaran kelompok mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Islam Nusantara I dan Analisis Faktor Penyebabnya serta untuk mengetahui faktor-faktor apa yang mempengaruhi profesionalisme guru kelompok Mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Islam Nusantara I.

Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode kualitatif dengan yang menunjukkan bahwa pelaksanaan penelitian terjadi secara alamiah, apa adanya, dalam situasi normal yang tidak dimanipulasi keadaan dan kondisinya, menekankan pada deskripsi secara alami. Pengambilan data atau penjaringan fenomena dilakukan dari keadaan yang sewajarnya yang dikenal dengan sebutan ”pengambilan secara alami dan natural”. Dengan sifatnya ini maka peneliti dituntut terlibat secara langsung di lapangan dengan melihat bagaimana profesionalisme guru Pendidikan Agama Islam dalam proses pembelajaran. Dalam hal ini peneliti berusaha memahami dan menggambarkan apa yang dipahami dan digambarkan oleh subjek penelitian.

Berdasarkan pada temuan data di lapangan, bahwa profesionalitas guru PAI di SMP Islam Nusantara I digambarkan dalam kemampuan pedagogik; yaitu kemampuan guru menyusun RPP, Silabus, Program tahunan dan Program semester, kemampuan improvisasi metode pembelajaran dan kemampuan menilai hasil belajar siswa melalui penilaiaan berbasis kelas. Kemampuan kepribadian; digambarkan dengan penanaman kedisiplinan (self discipline) dan tanggung jawab dalam tugas. Kemampuan sosial; digambarkan dengan hubungan komunikasi yang baik dengan kepala sekolah, teman sejawat, orangtua siswa dan partisipasi dalam kegiatan sosial kemasyarakatan. Sedangkan kemampuan profesional; digambarkan dengan kemampuan menguasai bidang studi dilihat dari latar belakang pendidikan guru yang memiliki kualifikasi akademik dan guru mengajar sesuai dengan keahlian dan jurusan yang dimilikinya, kemampuan memahami peserta didik, kemampuan menguasai pembelajaran yang mendidik melalui kemampuan memahami jenis mata pelajaran, mengorganisasikan materi pelajaran serta mendayagunakan sumber belajar.

Kata kunci: Profesionalitas Guru, Pendidikan Agama Islam

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Pascasarjana > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 10 Jun 2023 03:04
Last Modified: 10 Jun 2023 03:04
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/7748

Actions (login required)

View Item View Item