Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Peran Balai Latihan Kerja Terhadap Pemuda Desa Untuk Pertumbuhan Ekonomi Kreatif

Muzakki, Muhammad Rizqi (2023) Peran Balai Latihan Kerja Terhadap Pemuda Desa Untuk Pertumbuhan Ekonomi Kreatif. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI Muhammad Rizqi Muzakki - 1804041108 - ESY.pdf - Other

Download (5MB)

Abstract

Balai Latihan Kerja adalah suatu badan yang melaksanakan kegiatan pendidikan non formal berupa pelatihan dalam memberikan pengetahuan dan ketrampilan kerja dalam rangka menyediakan tenaga kerja yang memiliki ketrampilan dan pengetahuan untuk menjadi tenaga kerja siap pakai dan peningkatan produktifitas kerja.

Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang mana penelitian menggunakan beberapa cara di antaranya pengumpulan data melalui wawancara, dokumentasi dan juga observasi dan tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kegiatan dan keahlian para pemuda sebelum diberikan pendidikan di Balai Latihan Kerja Menjahit. Selain itu juga untuk mengetahui hasil yang akan di dapatkan oleh para pemuda setelah mengikuti pendidikan di Balai Latihan Kerja Menjahit.

Hasil pembahasan menunjukan bahwa para pemuda yang telah mengikuti pelatihan di balai latihan kerja mampu untuk membuka peluang usaha dan juga mampu bekerja dengan baik dibidangnya. Dengan demikian penelitian peran balai latihan kerja mampu memberikan dampak positif bagi para pemuda yang mengikuti kegiatan pelatihan.

Kata Kunci: Balai Latihan Kerja, Pemuda, Ekonomi Kreatif

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 26 Jul 2023 01:20
Last Modified: 26 Jul 2023 01:20
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/7967

Actions (login required)

View Item View Item