Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Peran Baitul Maal Wat Tamwil Assyafi’iyah Berkah Nasional Cabang Pekalongan Dalam Mengembangkan Usaha Mikro Kecil

Trisnawati, Cintya Ayu (2023) Peran Baitul Maal Wat Tamwil Assyafi’iyah Berkah Nasional Cabang Pekalongan Dalam Mengembangkan Usaha Mikro Kecil. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI CINTYA AYU TRISNAWATI - 1804100021 - PBS.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah berdasarkan fenomena berkembangnya minat masyarakat untuk membuka usaha mikro kecil sehingga Baitul Maal wat Tamwil Assyafi’iyah Berkah Nasional Cabang Pekalongan dalam upaya mendukung perkembangan masyarakat khususnya sektor usaha mikro kecil ikut membantu mengatasi permasalahan permodalan yang merupakan permasalahan umum yang dihadapi oleh usaha mikro kecil.

Peneliti memilih jenis penelitian lapangan (field research) yang dilakukan di Baitul Maal wat Tamwil Assyafi’iyah Berkah Nasional Cabang Pekalongan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis bagaimanakah peran Baitul Maal wat Tamwil Assyafi’iyah Berkah Nasional Cabang Pekalongan dalam mengembangkan usaha mikro kecil. Sumber data primer penelitian ini adalah pimpinan dan 4 anggota Pelaku Usaha Mikro Kecil Baitul Maal wat Tamwil Assyafi’iyah Berkah Nasional Cabang Pekalongan. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini ialah melalui wawancara dan dokumentasi. Setelah data-data terkumpul maka peneliti menganalisis dengan menggunakan teknik analisis data kualitatif dengan menggunakan metode induktif.

Hasil penelitian di lapangan menunjukan bahwa peran Baitul Maal wat Tamwil Assyafi’iyah Berkah Nasional Cabang Pekalongan dalam mengembangkan usaha mikro kecil ialah menciptakan pembiayaan kepada anggota sesuai prinsip syariah, mengembangkan usaha-usaha produktif, dan memberikan pengawasan serta bimbingan dan konsultasi bagi anggota di bidang usahanya. Faktor pendukung dan kendala yang dihadapi Baitul Maal wat Tamwil Assyafi’iyah Berkah Nasional Cabang Pekalongan yaitu lokasi yang dekat dengan anggota dan pelayanan karyawan yang baik. Selain itu kendala dibedakan menjadi 2, yaitu internal dan eksternal. Kendala internal yaitu kurangnya sumber daya manusia. Sedangkan kendala eksternal yaitu kurangnya kemampuan anggota dalam mengelola keuangan.

Kata Kunci: Peran Baitul Maal Wat Tamwil, Usaha Mikro Kecil

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 04 Oct 2023 07:42
Last Modified: 04 Oct 2023 07:42
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8038

Actions (login required)

View Item View Item