Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Implementasi Metode Demonstrasi dalam Pembelajaran Fiqih di MTs Daarul Qur'an Al-Islamiyah Lampung Selatan

Ma'ruf, M. Aqil (2023) Implementasi Metode Demonstrasi dalam Pembelajaran Fiqih di MTs Daarul Qur'an Al-Islamiyah Lampung Selatan. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
AQIL REVISI MUNAQOSAH fix - M Aqil Ma'ruf.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Metode demonstrasi adalah metode mengajar yang menggunakan peragaan untuk memperjelas suatu pengertian atau untuk memperhatikan bagaimana melakukan sesuatu kepada siswa suatu proses, situasi, kejadian, urutan melakukan
sesuatu kegiatan atau benda tertentu yang sedang dipelajari baik dalam bentuk yang sebenarnya maupun tiruan melalui penggunaan berbagai macam media yang relevan dengan pokok bahasan untuk memudahkan siswa agar kreatif dalam memahami materi. Berdasarkan fenomena yang ada, kendala atau permasalahan yang terjadi di beberapa kelas yang sudah diajarkan terutama dalam materi sholat fardhu lima waktu ini yaitu siswa siswi ketika sudah dijelaskan oleh guru siswa
siswi tersebut kurang memahami penjelasan yang diberikan, dan siswa siwi belum sempurna dalam merealisasikan tata cara yang baik dalam pelaksanaan sholat fardhu lima waktu. Dengan demikian, pada penelitian ini muncul pertanyaan penelitian yaitu bagaimana implementasi metode demonstrasi dalam pembelajaran Fiqih di MTs Daarul Qur‟an Al-Islamiyah Lampung Selatan?
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif lapangan yang menggunakan beberapa objek yaitu: guru fiqih dan siswa MTs Daarul Qur‟an Al-Islamiyah. Sumber data dalam penelitian ini adalah sumber data primer dan sumber data sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan wawancara,
observasi, dokumentasi. Penjamin keabsahan data dilakukan dengan tekhnik triangulasi yaitu menggunakan triangulasi tekhnik dan triangulasi waktu. Hal ini didasarkan pada pertimbangan bahwa cara tersebut efektif dan mudah dilaksanakan. Adapun mengenai teknik penjamin keabsahan data yang peneliti lakukan dalam penelitian ini yaitu menggunakan triangulas sumber dan triangulas teknik. Sedangkan penelitian kualitatif ini menggunakan teknik analisis data secara induktif, yaitu berpijak kepada fakta yang bersifat khusus, kemudian dianalisis dan akhirnya ditemukan pemecahan persoalan yang bersifat umum. Hasil penelitian ini menemukan bahwa implementasi metode demonstrasi dalam pembelajaran fiqih yaitu terbagi menjadi tiga langkah yaitu pertama tahap Persiapan (Perencanaan) yaitu guru melakukan perencanaan yang meliputi menentukan tujuan demonstrasi serta menetapkan langkah-langkah pokok demonstrasi dan siswa diminta untuk menyiapkan atau membawa peralatan sholat, kedua pelaksanaan (Kegiatan Inti) yaitu guru membimbing siswa untuk melakukan kegiatan proses demonstrasi atau praktik, pada saat guru mencontohkan beberapa gerakan sholat, siswa dan ketiga penutup (Evaluasi) yaitu guru mengambil nilai dari hasil praktik siswa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Syarif Mahendra .
Date Deposited: 14 Aug 2023 06:48
Last Modified: 14 Aug 2023 06:48
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8078

Actions (login required)

View Item View Item