Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Perputaran Modal Kerja Bersih Dan Perputaran Piutang Terhadap Return On Assets (ROA) Pada PT. Unilever Indonesia Tbk Periode 2015-2022

Santika, Nanda (2023) Pengaruh Perputaran Modal Kerja Bersih Dan Perputaran Piutang Terhadap Return On Assets (ROA) Pada PT. Unilever Indonesia Tbk Periode 2015-2022. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI Nanda Santika - 1903031041 - AKS.pdf - Other

Download (2MB)

Abstract

Di dalam suatu perusahaan Perputaran Modal Kerja sangat berpengaruh terhadap Rasio Profitabilitas. Hal ini dikarenakan semakin tinggi modal kerja maka laba yang diperoleh perusahaan juga akan semakin besar karena dengan modal kerja yang besar maka akan menghasilkan laba yang besar pula untuk perusahaan. Selain Perputaran Modal Kerja, Perputaran Piutang juga berpengaruh terhadap Return On Assets . Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Perputaran Modal Kerja Bersih terhadap Return On Asset (ROA) pada PT. Unilever Indonesia Tbk, untuk mengetahui pengaruh Perputaran Piutang terhadap Return On Asset (ROA) pada perusahaan PT. Unilever Indonesia Tbk, dan untuk mengetahui pengaruh Perputaran Modal Kerja Bersih dan Perputaran Piutang terhadap Return On Asset (ROA) pada PT. Unilever Indonesia Tbk.

Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan asosiatif. Pendekatan asosiatif merupakan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui hubungan antar dua variabel atau lebih guna mengetahui hubungan atau pengaruh antara variabel yang satu dengan yang lainnya. Penelitian ini menggunakan pendekatan asosiatif guna mengetahui hubungan atau pengaruh Rasio Aktivitas (Perputaran Modal Kerja Bersih), dan (Perputaran Piutang) sedangkan variabel terikatnya yaitu Profitabilitas hanya menggunakan Return On Asset (ROA).

Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa secara parsial Perputaran Modal Kerja Bersih tidak berpengaruh terhadap Return On Asset (ROA) pada perusahaan PT. Unilever Indonesia Tbk Periode 2015-2022 dibuktikan dengan hasil nilai bahwa Thitung = -1.773 yang artinya Thitung -1.773 < Ttabel 2.045 dan untuk taraf signifikannya 0.087 > 0.05. Perputaran Piutang secara parsial berpengaruh terhadap Return On Asset (ROA) pada perusahaan PT. Unilever Indonesia Tbk Periode 2015-2022 dibuktikan dengan hasil nilai bahwa Thitung = 2.424 yang artinya Thitung 2.424 > Ttabel 2.045 dan untuk taraf signifikannya 0.022 < 0.05. Secara simultan Perputaran Modal Kerja Bersih dan Perputaran Piutang berpengaruh terhadap Return On Asset (ROA) pada perusahaan PT. Unilever Indonesia Tbk Periode 2015-2022 dibuktikan dengan nilai signifikansi 0.003 < 0.05.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Akutansi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akutansi Syariah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 04 Oct 2023 00:58
Last Modified: 04 Oct 2023 00:58
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8103

Actions (login required)

View Item View Item