Shofa, Rimaya (2023) Pengembangan Booklet Insecta Sebagai Media Pembelajaran Biologi Untuk Siswa Kelas X MA Tri Bhakti At-Taqwa. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
RIMAYA SHOFA 1901080021.pdf - Other Download (10MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh permasalahan yaitu kurangnya pemahaman siswa terhadap materi insecta pada mata pelajaran biologi. Media pembelajaran yang digunakan oleh guru saat mengajar adalah buku cetak milik guru dan LKS siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan booklet insecta di MA Tri Bhakti At-Taqwa sebagai media pembelajaran siswa kelas X MA. Untuk mengetahui kelayakan produk media pembelajaran booklet insecta yang telah dikembangkan. Untuk mengetahui respon guru dan siswa terhadap media pembelajaran yang telah dikembangkan.Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian Research and Development (R&D) dengan menggunakan model penegmbangan 4-D yang terdiri dari empat tahapan yaitu Define, Design, Development, dan Dessaminate. Instrument pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah wawancara, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah teknik analisis kualitatif deskriptif dan analisis kuantitatif deskriptif.
Hasil penelitian menunjukkan media pembelajaran booklet insecta dideisign dengan menggunakan bantuan beberapa aplikasi seperti Corel draw X7, canva, dan Microsoft word. Media pembelajaran ini berukuran A5. Materi dan gambar yang sudah terkumpul dari sumber referensi dan dokumentasi ordo insecta yang ditemukan di lingkungan sekolah kemudian disusun menggunakan canva dan dicetak menggunakan bahan yang telah ditentukan. Hasil validasi oleh validator dan uji produk menunjukkan bahwa booklet insecta di MA Tri Bhakti At-Taqwa sebagai media pembelajaran kelas X MA sangat layak digunakan. Hal tersebut diperoleh berdasarkan presentase hasil validasi dan uji coba produk. Hasil presentase yang diperoleh masing-masing diantaranya yaitu ahli media sebesar 91,67%, ahli materi sebesar 90%, respon guru sebesar 90%, uji coba produk pada kelompok kecil siswa sebesar 90% dan semua menujukkan hasil bahwa booklet insecta termasuk kategori “Sangat layak”.
Kata Kunci: Media pembelajaran, Booklet, Insecta
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Tadris Biologi |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Tadris Biologi |
Depositing User: | Fandy Hidayat . |
Date Deposited: | 15 Sep 2023 00:43 |
Last Modified: | 15 Sep 2023 00:43 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8121 |
Actions (login required)
View Item |