Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Analisis Kemampuan Literasi Matematis Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Pisa

Wati, Dela (2023) Analisis Kemampuan Literasi Matematis Siswa Dalam Menyelesaikan Soal Pisa. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
Dela Wati.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Kemampuan literasi matematis adalah kemampuan seorang individu dalam merumuskan, menggunakan serta menafsirkan matematika dengan berbagai konteks. Literasi matematis dapat membantu seseorang untuk mengenal fungsi matematika dalam dunia serta membantu mengambil keputusan dalam menyelesaikan permasalahan dalam kehidupan. Soal PISA yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari disuguhkan agar peserta didik dapat menelaah masalah dengan cara bernalar dalam kehidupan sehari-hari, sehingga peserta didik mampu mengkomunikasikan pendapatnya secara baik dan tepat. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui kemampuan literasi matematis peserta didik.

Metode penelitian yang digunakan yaitu kualitatif. Populasi penelitian ini adalah peserta didik kelas X SMA Muhammadiyah Ahmad Dahlan Metro yang berjumlah 30 peserta didik. Sampel yang diambil 1 peserta didik berkemampuan tinggi, 4 peserta didik berkemampuan sedang, dan 1 peserta didik berkemampuan rendah dipilih dengan memakai teknik sampling stratified random sampling. Teknik pegumpulan data dalam penelitian ini menggunakan tes, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan berdasarkan hasil tes, wawancara dan dokumentasi yang diperoleh dari peserta didik dan dinilai berdasarkan pedoman penskoran.

Hasil penelitian menunjukan bahwa kemampuan literasi matematis peserta didik rata-rata memiliki kemapuan sedang, ditinjau dari 4 aspek yaitu aspek pemahaman, penerapan, penalaran serta komunikasi. Dari aspek pemahaman peserta didik mampu menyelesaikan serta memahami masalah, aspek penerapanran peserta didik mampu memahami masalah yang disajikan artinya peserta didik mampu memakai konsep, fakta, dan prosedur untuk merumuskan menyajikan serta menyelesaikan masalah matematika terbukti mereka menuliskan informasi soal tersebut. Aspek penallarrapan peserta didik belum memahami sepenuhnya permasalahan yang disajikan artinya belum bisa memakai konsep, fakta, serta prosedur untuk merumuskan menyajikan dan menyelesaikan masalah matematika, dan aspek komunikasi peserta didik dituntut untuk mampu mengkomunikasikan penjelasan serta penyelesaian masalah.
Kata Kunci : Literasi Matematis, Soal PISA.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Tadris Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Tadris Matematika
Depositing User: Fandy Hidayat .
Date Deposited: 04 Oct 2023 01:07
Last Modified: 04 Oct 2023 01:07
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8190

Actions (login required)

View Item View Item