Yustika, Risa (2023) Analisis Kelayakan Home Industry Anyaman Besek Bambu Untuk Meningkatkan Perekonomian Keluarga Di Desa Gedung Dalam Baru Kecamatan Batanghari Nuban Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI RISA YUSTIKA - 1903011110 - ESy.pdf - Other Download (4MB) |
Abstract
Industri memberikan peran usaha mikro kecil menengah sangat penting dalam membangun ekonomi terutama dalam perekonomian desa yang mengacu pada industri rumah tangga. Studi kelayakan bisnis adalah suatu kegiatan untuk mempelajari layak atau tidaknya suatu bisnis tersebut dijalankan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kelayakan bisnis pada usaha home industry anyaman besek bambu dalam peningkatan ekonomi keluarga di Gedung Dalam Kecamatan Batanghari Nuban.
Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research). Adapun sifat penelitiannya bersifat deskriptif kualitatif, dengan menggunakan sumber data primer adalah pemilik home industry besek di Gedung Dalam dan juga data sekunder. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data wawancara dan dokumentasi. Data hasil temuan digambarkan secara deskriptif dan di analisis menggunakan cara berfikir induktif.
Hasil penelitian menunjukan bahwa home industry besek bambu Dari semua kajian analisis kelayakan bisnis mulai dari tujuan sampai dengan aspek-aspek kelayakan home industri besek ibu Rakinem dan ibu Kasiem masih belum di jalankan secara optimal. Usaha yang berjalan saat ini hanya sekedar sambungan perekonomian untuk para pengrajin dan pemilik usaha namun juga berpotensi sebagai lapangan pekerjaan bagi warga sekitar.
Kata Kunci : Kelayakan Bisnis, Home Industry, Ekonomi Keluarga
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 24 Oct 2023 01:33 |
Last Modified: | 24 Oct 2023 01:33 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8330 |
Actions (login required)
View Item |