Aini, Liza Nur (2023) Analisis Pertimbangan Hakim Terhadap Putusan Pengadilan Agama Metro Nomor 0431/PDT.G/2020/PA.MT Tentang Gugatan Ekonomi Syariah. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
Liza Nur Aini (1902020013).pdf - Other Download (3MB) |
Abstract
Putusan Pengadilan Agama Metro 0431/Pdt.G/2020/PA.Mt. merupakan perkara yang diajukan oleh KSPPS BMT FRL yang menggugat ahli waris nasabahnya yang merupakan akad murobahah adalah jual beli dengan cicilan dengan mengambil keuntungan. Dalam perkara tersebut yang bertindak sebagai tergugat diantaranya adalah NH Binti SAM dan S yang berkedudukan sebagai tergugat I dan III sebagai ahli waris dari SA MINU (almarhum) yang dalam perkara ikut digugat sebagai tergugat II. Perkara tersebut tidak diterima oleh Pengadilan Agama Metro karena menggugat orang yang sudah meninggal dan tidak mencantumkan ahli warisnya sehingga gugatan tersebut tidak dapat diterima oleh Pengadilan Agama Metro karena merupakan adanya cacat formil ataupun cacat secara materiil. Fokus rumusan masalah yang diteliti yaitu: apa yang menjadi pertimbangan hakim terhadap putusan pengadilan agama metro nomor 0431/Pdt.G/2020/PA.MT tentang gugatan ekonomi syariah atau bagaimana hakim dalam memutus perkara karena adanya cacat formil dan materiil.
Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Sifat deskriptif ini dimaksud untuk memberikan gambaran atau uraian atas suatu keadaan yang sesuai, terhadap objek yang diteliti. Dalam hal ini untuk dapat menggambarkan semua hal yang berkaitan dengan pertimbangan hakim dalam memutus perkara ekonomi syariah di Pengadilan Agama Metro tahun 2020.
Hasil penelitian menunjukan bahwa kewenanga n mengadili haki m dala m menyelesaika n perkara ekonomi syaria h adala h menggunaka n Undang undang Nomor 7 Tahu n 1989 Tentang Peradila n Agama dan yang tercantum pada Pasal 118 HIR/142 RBg dimana Pengadilan berwenang memberikan pengarahan tentang bagaimana cara mengajukan gugatan masih belum efektif, karena masih adanya kekeliruan dalam mengajukan gugatan sehingga perkara yang diajukan di Pengadilan Agama tidak dapat diterima karena adanya cacat formil ataupun cacat materiil. Pertimbangan hakim dalam memutus perkara dikarenakan kesalahan yang dilakukan oleh pihak yang ingin mengajukan gugatan namun menggugat orang yang sudah meninggal dan tidak mencantumkan ahli warisnya sehingga tidak dapat diterima oleh Pengadilan Agama sehingga dapat dijadikan dasar pertimbangan hakim terhadap putusan tersebut.
Kata Kunci: Pertimbangan Hakim, Putusan Nomor 0431/PDT.G/2020/PA.MT,
Gugatan Ekonomi Syariah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Hukum Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Fandy Hidayat . |
Date Deposited: | 17 Oct 2023 03:16 |
Last Modified: | 17 Oct 2023 03:16 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8423 |
Actions (login required)
View Item |