Yanti, Meli (2023) Pengaruh Pemahaman Masyarakat Terhadap Pergantian Nasab Anak Oleh Ayah Angkat Perspektif Hukum Islam (Studi Kasus Desa Jabung Lampung Timur). Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI MELI YANTI -1802031013 - AHS.pdf - Other Download (9MB) |
Abstract
Anak angkat yang sering dinasabkan kepada ayah angkatnya. Nasab anak dalam Islam hal sangat penting, Nasab itu tujuan hukum Islam yakni Hifzu Nasab maka harus dijaga oleh keluarga. Nasab anak angkat diberikan hanya kepada ayah kandungnya. sekalipun diangkat sejak masih kecil tidak bisa menasabkan kepada ayah angkatnya, Pengharaman menasabkan anak angkat pada ayah angkatnya dijelaskan dalam Hukum Islam Nasab anak yang tidak sesuai membawa ketidak baikkan bagi anak di tengah Masyarakat Desa Jabung Lampung Timur
Adapun jenis penelitian yang dilakukan peneliti merupakan penelitian lapangan yang menggunakan metode kualitatif. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. dianalisis dengan menggunakan cara berfikir induktif. Induktif adalah cara berfikir yang berasal dari data-data khusus dan fakta empiris dilapangan disusun, diolah dikaji kemudian ditarik maknanya dalam bentuk kesimpulan yang bersifat umum. Penelitian skripsi ini didekati dengan teori hukum Islam yaitu nasab, pengangkatan anak.
Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pemahaman masyarakat terhadap pergantian nasab anak oleh ayah angkat di Desa Jabung Lampung Timur sebagian masyarakat yang melakukan pengangkatan anak diantaranya ada yang menasabkan anak angkatnya kepada dirinya (orang tua angkat). Adapun faktor yang mempengaruhi kurangnya pemahaman masyarakat yaitu, pendidikan dan tradisi. Hukum Islam mengharamkan adopsi anak dengan cara menasabkan nama ayah angkat pada anak angkat.
Kata kunci : Pemahaman, Pengangkatan anak, Hukum Islam
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Ahwal Syakhshiyyah |
Divisions: | Fakultas Syariah > Ahwal Syakhshiyyah |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 07 Nov 2023 03:08 |
Last Modified: | 07 Nov 2023 03:08 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8498 |
Actions (login required)
View Item |