Hambali, Nur Aziz (2023) Penggunaan Model Example Non Example Dalam Upaya Meningkatkan Aktivitas Dan Hasil Belajar IPS Di MTs Ma’arif 31 Trimurjo. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
SKRIPSI NUR AZIZ HAMBALI - 1901071028 - T. IPS.pdf - Other Download (9MB) |
Abstract
Peran Guru sebagai pengajar sangat penting dalam membantu Siswa dalam proses belajar. Pembelajaran yang baik nantinya akan memberikan hasil yang baik pula Hasil belajar merupakan suatu perubahan yang terjadi oleh siswa pada saat setelah melakukan suatu proses pembelajaran. Penelitian ini dilatar belakangi oleh pembelajaran IPS di MTs Ma’arif 31 Trimurjo yang mana siswa masih terlihat kurang aktif dan juga hasil belajar yang belum mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini adalah untuk membantu meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPS dengan cara mengkolaborasikan pembelajaran dengan model Example Non Example di kelas khususnya pada kelas VII di MTs Ma’arif 31 Trimurjo. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah apakah dengan menggunakan model Example Non Example dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPS kelas VII di MTs Ma’arif 31 Trimurjo.
Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan teknik analisis data kualitatif dan kuantitatif. Banyak subyek dalam penelitian ini adalah 23 siswa kelas VIII MTs Ma’arif 31 Trimurjo dan terdiri dari 2 siklus dengan 2 kali pertemuan pada setiap siklusnya. Pada siklus I presentase aktivitas belajar mengalami peningkatan dengan total akhir 74,81% dengan hasil belajar mencapai ketuntasan 69,56%, dan pada siklus II aktivitas belajar mengalami peningkatan 80,79% dengan hasil belajar mencapai ketuntasan 86,95%.
Maka dari itu disimpulkan bahwa penggunaan model Example Non Example dalam pembelajaran IPS kelas VII MTs Ma’arif 31 Trimurjo dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar pada setiap siklusnya dengan pokok bahasan tentang kehidupan masyarakat Indonesia pada msa pra aksara, nilai budaya pada masa pra aksara dan mengenal nenek moyang bangsa Indonesia.
Kata Kunci: Example Non Example, Aktivitas, Hasil Belajar, IPS
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial |
Depositing User: | Siti Ma'ani IAIN Metro |
Date Deposited: | 31 Oct 2023 02:40 |
Last Modified: | 31 Oct 2023 02:40 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8504 |
Actions (login required)
View Item |