Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Implementasi Pembelajaran Pendidikan Antikorupsi untuk Meningkatkan Integritas Siswa SMK Darul Amal Metro Lampung

Salsabila, Hawa Failasifa (2023) Implementasi Pembelajaran Pendidikan Antikorupsi untuk Meningkatkan Integritas Siswa SMK Darul Amal Metro Lampung. Masters thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
TESIS Hawa Failasifa Salsabila - 2171010058 - PAI.pdf - Other

Download (5MB)

Abstract

Pendidikan antikorupsi pada dasarnya adalah penanaman dan penguatan nilai-nilai dasar yang diharapkan mampu membentuk sikap antikorupsi pada diri peserta didik. Pendidikan antikorupsi menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari kata integritas. Seseorang yang memahami pendidikan antikorupsi akan memiliki sikap integritas, yang mencegahnya untuk melakukan tindak pidana korupsi.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses implementasi pembelajaran pendidikan antikorupsi untuk meningkatkan integritas siswa SMK Darul Amal Metro Lampung serta untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat implementasi pembelajaran pendidikan antikorupsi untuk meningkatkan integritas siswa SMK Darul Amal Metro Lampung. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan teknik pengambilan data dengan menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi.

Hasil penelitian ini menemukan bahwa pembelajaran pendidikan antikorupsi mampu meningkatkan integritas siswa SMK Darul Amal Metro Lampung, tetapi masih belum maksimal. Faktor pendukung dalam proses implementasi pembelajaran pendidikan antikorupsi adalah warga sekolah berpartisipasi aktif dalam kegiatan pendidikan antikorupsi seperti kantin kejujuran dan pos ,kehilangan serta sarana, prasarana dan dananya juga mencukupi. Sedangkan faktor penghambat dari proses implementasi pendidikan antikorupsi adalah kurangnya pemahaman peserta didik mengenai pendidikan anti korupsi, dikarenakan setiap peserta didik memiliki latar belakang yang berbeda-beda, hal inilah yang menjadi penyebab adanya perbedaan karakter pada setiap peserta didik. Faktor penghambat lainnya terkait buku-buku mengenai pendidikan anti korupsi yang terbatas. Walaupun untuk sekolah sudah diberikan buku pendidikan anti korupsi untuk siswa tetapi minat baca siswa masih kurang. Selain dari itu sekolah juga belum menyediakan modul pendidikan antikorupsi untuk anak-anak. Serta masih ada oknum guru dan peserta didik yang tidak disiplin

Kata Kunci : Pendidikan Antikorupsi, Integritas

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Pascasarjana
Divisions: Pascasarjana > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 19 Nov 2023 05:12
Last Modified: 19 Nov 2023 05:12
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8661

Actions (login required)

View Item View Item