Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Kedisiplinan Guru Akidah Akhlak Terhadap Akhlak Siswa di MTs Hidayatul Ulum Seputih Raman Lampung Tengah

Lusiani, Wiwin (2023) Pengaruh Kedisiplinan Guru Akidah Akhlak Terhadap Akhlak Siswa di MTs Hidayatul Ulum Seputih Raman Lampung Tengah. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
Wiwin Lusiani 1901012044.pdf - Other

Download (7MB)

Abstract

Kedisiplinan memegang peranan penting dalam sebuah kehidupan. Kedisiplinan juga merupakan kunci kesuksesan pada diri seseorang. Untuk menciptakan kemajuan pada dunia pendidikan maka dibutuhkan seorang guru yang memiliki sikap disiplin. Kedisiplinan guru adalah sikap dan nilai nilai yang harus ada pada diri guru disekolah agar proses belajar mengajar dapat berjalan lancar sesuai dengan tujuan yang hendak dicapai. Kedisiplinan guru adalah prestasi yang diperlihatkan guru dalam melaksanakan tugas pokok dalam mengajar, mendidik, dan melatih. Sedangkan akhlak adalah sifat yang tertanam dalam jiwa yang mendorong untuk melakukan perbuatan tanpa memerlukan pemikiran dan pertimbangan. Diharapkan dengan sebuah kedisiplinan yang ditanamkan oleh seorang guru didalam dirinya, maka diharapkan ada dampak yang positif kepada para siswanya. Beranjak dari masalah tersebutlah penulis
merasa tertarik untuk meneliti permasalahan ini.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Kedisiplinan Guru Akidah Akhlak terhadap Akhlak Siswa di MTs Hidayatul Ulum Seputih Raman Lampung Tengah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif korelasional melalui pendekatan kuantitatif. Teknik analisis data untuk masing-masing variabel dengan menggunakan distribusi frekuensi sederhana sedangkan analisis korelasi product moment. Analisis data dari Kedisiplinan Guru Akidah Akhlak berada pada angka 0,192 dengan signifikansi rendah, dan analisis data Akhlak Siswa berada pada angka 0,952 dengan signifikasi tinggi. Sedangkan analisis korelasi Pengaruh Kedisiplinan Guru Akidah Akhlak terhadap Akhlak Siswa di MTs Hidayatul Ulum Seputih Raman Lampung Tengah berada pada signifikansi sedang dengan diperoleh nilai sebesar 0,531 berada pada interval 0,40-0,60 dengan signifikasi sedang. Setelah diamati dan diteliti dengan menggunakan kedisiplinan guru akidah akhlak terhadap akhlak siswa, hasilnya dapat merubah akhlak siswa menjadi lebih baik.
Kata Kunci : Kedisiplinan Guru, Akhlak Siswa

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Fandy Hidayat .
Date Deposited: 22 Nov 2023 13:57
Last Modified: 22 Nov 2023 13:57
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8713

Actions (login required)

View Item View Item