Rahayu, Putri Dewi (2023) Penggunaan Metode Peer Teaching dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Mata Pelajaran PAI Kelas X ATU 1 Di SMKN 1 Tulang Bawang Tengah. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
Putri Dewi Rahayu.pdf - Other Download (7MB) |
Abstract
Proses pembelajaran dikelas tidak terlepas dari banyaknya masalah yang muncul, salah satu masalah yang muncul adalah rendahnya hasil belajar siswa. Guru perlu memperhatikan keadaan siswa sebelum menentukan metode yang akan digunakan agar tujuan pembelajaran dicapai secara optimal. Keaktifan siswa dalam proses pembelajaran sangatlah penting, jika siswa aktif maka proses tersebut pembelajaran tidak monoton karena proses belajar mengajar tidak berjalan satu arah. Salah salah satu kelemahan aktivitas siswa dalam proses pembelajaran adalah keengganan siswa untuk bertanya materi yang disampaikan oleh guru yang tidak dimengerti, hal ini bisa disebabkan karena siswa malu bertanya kepada guru. Masalah tersebut bisa diatasi dengan menerapkan metode yang memungkinkan siswa menyampaikan masalah dialami tanpa rasa malu atau ragu, salah satunya dengan menggunakan metode pembelajaran Peer Teaching. Rumusan masalah pada penelitian ini adalah berapa tingkat persentase hasil belajar siswa dengan menggunakan metode Peer Teaching?.
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dengan menggunakan metode Peer Teaching. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X ATU 1 SMKN 1 Tulang Bawang Tengah, metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif dan kuantitatif.
Berdasarkan hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa aktivitas belajar siswa mengalami peningkatan sebesar sebesar 27,6% selama dua siklus. Selanjutnya, tingkat ketuntasan hasil belajar siswa pada siklus I dan siklus II terjadi peningkatan sebesar 45,4%. Dengan demikian terdapat lebih dari 75% siswa yang telah mencapai KKM 74 pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam diakhir siklus, maka target yang diinginkan telah tercapai. Berdasarkan pembahasan dan analisis data yang diperoleh selama dua siklus, terjadi peningkatan pada aktivitas beajar siswa dan hasil belajar mata pelajaran Pendidikan Agama Islam pada materi Al-kulliyatu Al-khamsah. Jadi, penggunaan metode Peer Teaching dapat meningkatkan hasil belajar siswa mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMK Negeri 1 Tulang Bawang Tengah.
Kata Kunci : Hasil Belajar, Metode Peer Teaching, dan Pendidikan Agama
Islam
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Fandy Hidayat . |
Date Deposited: | 18 Dec 2023 01:55 |
Last Modified: | 06 Nov 2024 03:17 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8829 |
Actions (login required)
View Item |