Ningsih, Retno Ayu (2023) Analisis Strategi Penerapan Experiential Marketing Biro Perjalanan Haji Dan Umroh Dalam Meningkatkan Jumlah Jamaah (Studi PT. Hasbuna Dian Travelindo Kotagajah Lampung Tengah). Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
Retno Ayu Ningsih.pdf - Other Download (2MB) |
Abstract
PT. Hasbuna Dian Travelindo merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang biro travel dan land arrangement yang berada di Kotagajah Lampung Tengah. Namun, seiring berjalannya waktu, PT. Hasbuna Dian Travelindo menjadi salah satu objek yang memiliki kendala yaitu belum stabilnya jumlah jamaah. Ketidakstabilan jumlah jamaah tersebut dikarenakan persaingan yang tinggi. Salah satu cara untuk bisa bersaing dengan banyaknya pilihan biro travel yaitu dengan menggunakan strategi experiential marketing. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan strategi experiential marketing di PT. Hasbuna Dian Travelindo Kotagajah Lampung Tengah dalam meningkatkan jumlah jamaah.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif, dengan sampel 10 jamaah, diantaranya 5 jamaah yang sudah dua kali menggunakan jasa PT. Hasbuna Dian Travelindo dan 5 jamaah yang baru satu kali menggunakan jasa PT. Hasbuna Dian Travelindo dengan menggunakan teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling yang dimana dapat diartikan sebagai salah satu teknik sampling non random sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara dan dokumentasi. Data yang diolah berupa naratif kata yang didapat dari hasil wawancara dan tidak menggunakan angka, kualitatif adalah penelitian lapangan dengan sifat deskriptif analisis yang menggambarkan secara jelas data yang diteliti.
Berdasarkan penelitian ini diketahui bahwa strategi experiential marketing yang diterapkan dapat meningkatkan jumlah jamaah di PT. Hasbuna Dian Travelindo, karena strategi ini merupakan pendekatan pemasaran yang paling efektif digunakan dalam menghasilkan jamaah yang puas di PT. Hasbuna Dian Travelindo Kotagajah Lampung Tengah.
Kata Kunci: Experiential Marketing, Biro Perjalanan,Haji dan Umrah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Manajemen Haji dan Umroh |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen Haji dan Umroh |
Depositing User: | Fandy Hidayat . |
Date Deposited: | 18 Dec 2023 02:01 |
Last Modified: | 18 Dec 2023 02:01 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8831 |
Actions (login required)
View Item |