Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Peran Orang Tua Dalam Mewujudkan Keluarga Sakinah (Studi Kasus di Bandar Jaya Barat Kecamatan Terbanggi Besar Lampung Tengah)

Ulya, Radina Mumtaza (2022) Peran Orang Tua Dalam Mewujudkan Keluarga Sakinah (Studi Kasus di Bandar Jaya Barat Kecamatan Terbanggi Besar Lampung Tengah). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI Radina Mumtaza Ulya -1702030097 - AS.pdf - Other

Download (2MB)

Abstract

Saat anak sudah menikah, orang tua sudah mempercayai bahwa anak siap untuk menjalankan bahtera rumah tangga bersama suami/ istrinya. Anak yang sudah diberikan kepercayaan dalam menjalankan bahtera rumah tangga bersama keluarganya akan merasa leluasa/ tidak terkekang.

Orang tua perlu memberikan dukungan terhadap keluarga anaknya. Saat anak sudah berusaha meredam permasalahan dalam keluarganya namun tetap juga belum bisa menuntaskan masalah keluarganya, biasanya anak akan menunjukkan rasa gelisahnya dan menceritakannya kepada orang tuanya. Hingga disini ada peran penting orang tua menjadi penasehat bagi anaknya. Bila masalah anak sangat rumit orang tua dapat menjadi penengah mereka bungkin bisa dengan cara berbicara bersama memusywarahkan bagaimna baiknya.

Tujuan penelitian ini adalah agar mengetahu peran orang tua dalam mewujudkan keluarga sakinah di Bandar Jaya Barat Kecamatan Terbanggi Besar Lampung Tengah. .

Metode Penelitian yang peneliti gunakan adalah penlitian jenis pendekatan kualitatif field riset mengumpulkan data dengan wawancara, mengumpulkan dokumentasi dan observasi. Hasil dari penelitian tentang Peran Orang tua dalam Mewujudkan keluarga sakinah ini adalah perlunya peran orang tua menjadi penasehat anak disaat anak sedang memiliki kesulitan dalam menangani masalah keluarganya bisa dilihat dari raut wajah sedih anak yang saat menemui orang tua dan menceritakan penyebab kesedihannya, memberi motivasi dan dukungan kepada anak agar dapat menjadikan keluarganya yang tentram, damai dan bahagia (keluarga sakinah).

Faktor- faktor dalam mewujudkan keluarga sakinah yaitu 1. Kesetaraan, cakupan kesetaraan ini contohnya seperti pandangan hidup/ agama, kebiasaan/ budaya, jenjang pendidikan, serta usia.2. Musyawarah, ini adalah cara yang di ajarkan rasulallah dalam memecahkan masalah- masalah yang terjadi. Saat berdiskusi/ musyawarah haruslah menjadi pendengar yang baik dengan cara mendengarkan dengan seksama, tidak memutus pembicaraan, bermusyawarah dengan kata- kata yang halus/ lemah lembut tampa harus dengan emosi yang tinggi, dan yang pastinya bila dalam permasalahan ada salah satu yang bersalah harus bisa saling memaafkan dengan ikhlas. 3. Kesadaran akan kebutuhan pasangan, hal ini mencakup tentang kebutuhan jasmani dan rohani.

Kata Kunci : Orang tua dan keluarga sakinah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Ahwal Syakhshiyyah
Divisions: Fakultas Syariah > Ahwal Syakhshiyyah
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 12 Dec 2023 08:17
Last Modified: 12 Dec 2023 08:17
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8865

Actions (login required)

View Item View Item