Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Peran Orangtua dalam Memotivasi Belajar Anak (Studi di Desa Banjarrejo Kecamatan Batanghari)

Anggraeni, Alfi (2022) Peran Orangtua dalam Memotivasi Belajar Anak (Studi di Desa Banjarrejo Kecamatan Batanghari). Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI ALFI ANGGRAENI IAIN - Alfi Anggraeni.pdf - Other

Download (4MB)

Abstract

Peran orangtua merupakan tugas utama yang di miliki setiap orangtua yaitu ayah dan ibu kandung yang menjadi karakteristik yang melekat padanya di mana tugas tersebut haruslah di jalankan atau di lakukan. Peranan orangtua dalam memotivasi belajar anak sangat penting. Motivasi merupakan suatu dorongan yang membuat anak merasa semangat, senang dan bergairah dalam belajar. Anak memerlukan motivasi dari orangtua sehingga anak akan merasa senang jika proses belajarnya di perhatikan oleh orangtuanya.
Pertanyaan dalam penelitian ini yaitu Bagaimana peran orangtua dalam memotivasi belajar anak? dan apa saja kendala yang di hadapi orangtua dalam memotivasi belajar anak? Batasan masalah dalam penelitian ini yaitu di Dusun Cepaka, RT 022 dan RW 006 Desa Banjarrejo Kecamatan Batanghari. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan peran orangtua dalam memotivasi belajar anak di Desa Banjarrejo dan untuk mendeskripsikan kendala yang di hadapi orangtua dalam memotivasi belajar anak di Desa Banjarrejo.
Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Sumber data primer yang di gunakan adalah 5 orangtua yang memiliki anak usia 7-12 tahun dan 5 anak umur 7-12 tahun. Sumber data sekunder yaitu Kepala Desa Banjarrejo. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data dimulai dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data dicek menggunakan triangulasi teknik.

Berdasarkan hasil penelitian, peran orangtua dalam memotivasi belajar anak di Desa Banjarrejo sudah cukup baik yaitu mengingatkan anak untuk belajar, mengingatkan untuk mengerjakan tugas, mendampingi anak saat belajar, membantu anak mengerjakan tugas sekolah dan menyediakan fasilitas belajar anak. Orangtua selalu menyediakan fasilitas belajar sekolah seperti menyediakan sepeda, meja belajar, buku-buku penunjang belajar anak dan lain-lain. Kendala orangtua dalam memotivasi belajar anak di Desa Banjarrejo yaitu kondisi anak yang kelelahan karena sering bermain, kesibukan orangtua bekerja pagi sampai sore hari. Lingkungan tempat tinggal anak yang mana teman sebayanya sering bermain sehingga anak terpengaruh untuk bermain. Dengan adanya peran orangtua maka kebanyakan anak sudah termotivasi dalam belajar dengan baik. Seperti anak yang selalu mengerjakan tugas sekolah tepat waktu, mengumpulkan tugas tepat waktu, dan memiliki semangat belajar. Akan tetapi terdapat beberapa anak juga yang kurang termotivasi akan peran orangtua seperti anak yang malas belajar dan lebih banyak bermain.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Syarif Mahendra .
Date Deposited: 04 Jan 2024 08:22
Last Modified: 04 Jan 2024 08:22
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/8976

Actions (login required)

View Item View Item