Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Peran Penyuluh Agama Islam Dalam Penguatan Ketahanan Keluarga Di KUA Kecamatan Punggur Kabupaten Lampung Tengah

Suhindiah, Septa (2023) Peran Penyuluh Agama Islam Dalam Penguatan Ketahanan Keluarga Di KUA Kecamatan Punggur Kabupaten Lampung Tengah. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI SEPTA SUHINDIAH - 1904030008 - BPI.pdf - Other

Download (5MB)

Abstract

Pernikahan adalah ikatan lahir batin antara seorang laki-laki dan seorang perempuan untuk hidup berketurunan yang dilangsungkan menurut ketentuan syariat islam. Dalam pernikahan untuk membangun keluarga yang harmonis bukanlah persoalan yang mudah, terkadang di dalam rumah tangga diterjang banyak cobaan yang cukup berat dan harus memilih jalan untuk bercerai. Terdapat beberapa faktor yang menyebabkan terjadinya kasus pertikaian antara suami dan istri yang berakhir dengan perceraian salah satu diantaranya karena persoalan ekonomi yang tentunya mempengaruhi keharmonisan dalam rumah tangga.

Berkenaan dengan hal diatas, maka fokus dan tujuan dari penelitian adalah untuk mendeskripsikan Bagaimana peran Penyuluh Agama Islam dalam penguatan ketahanan keluarga. Penelitian ini dilaksanakan di KUA Kecamatan Punggur Kabupaten Lampung Tengah. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan sifat penelitian deskriptif kualitatif. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data wawancara, observasi dan dokumentasi. Sedangkan tekhnik penjamin keabsahan data penelitian ini yaitu dengan Triangulasi sumber. Kemudian analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.

Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa ada beberapa kegiatan yang diadakan oleh KUA Kecamatan Punggur untuk memperkuat ketahanan keluarga seperti kegiatan Suscatin (kursus calon pengantin), konsultasi dan pendampingan secara langsung pada keluarga yang mengalami permasalahan, penyuluhan pada warga wilayah binaan melalui majlis ta’lim dengan materi keluarga Sakinah, ketahanan keluarga, dan materi seputar perekonomian. Kegiatan penyuluhan pada wilayah binaan dilaksanakan 1 minggu 1 kali.

Kata Kunci: Penyuluhan, Penyuluh Agama Islam, ketahanan keluarga

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Bimbingan Penyuluhan Islam
Divisions: Fakultas Adab dan Dakwah > Bimbingan Penyuluhan Islam
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 22 Jan 2024 02:55
Last Modified: 22 Jan 2024 02:55
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9022

Actions (login required)

View Item View Item