Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Kompetensi Kepribadian Guru Terhadap Motivasi Belajar Mata Pelajaran Akidah Akhlak Siswa MTs Muhammadiyah Metro Tahun Pelajaran 2023/2024

Utami, Putri (2023) Pengaruh Kompetensi Kepribadian Guru Terhadap Motivasi Belajar Mata Pelajaran Akidah Akhlak Siswa MTs Muhammadiyah Metro Tahun Pelajaran 2023/2024. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img] PDF
SKRIPSI PUTRI UTAMI - 1901012030 - PAI.pdf - Other

Download (9MB)

Abstract

Latar belakang pada penelitian ini adalah para siswa memerlukan peran serta guru Aqidah Akhlak dalam meningkatkan motivasi belajar Akidah Akhlak melalui kepribadian guru yang dapat dilihat secara langsung oleh siswa, sehingga tujuan materi pelajaran Akidah Akhlak dapat terpenuhi dan kegiatan belajar mengajar akan berjalan dengan baik. Berdasarkan hal tersebut dapat dirumuskan masalah yaitu apakah ada pengaruh kompetensi kepribadian guru terhadap motivasi belajar siswa di MTs Muhammadiyah Metro. Kemudian tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kompetensi kepribadian guru terhadap motivasi belajar aqidah akhlak siswa MTs Muhammadiyah Metro.

Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif, dan mengambil lokasi di MTs Muhammadiyah Metro. Penelitian ini menggunakan alat pengumpul data berupa angket dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan rumus Product moment. Berdasarkan analisis data, maka dapat di ambil kesimpulan bahwa hasil penarikan angket tentang kompetensi kepribadian guru terhadap motivasi belajar siswa dengan menggunakan 28 siswa sebagai responden dalam penelitian dan peneliti menggunakan kuisioner tak langsung dalam melaksanakan penelitian.

Berdasarkan hasil pengolahan data dan analisis data dengan menggunakan rumus Korelasi Product Moment yang berhasil dikumpulkan, maka dalam penelitian ini ditunjukkan nilai rhitung sebesar 0,538. Dapat diketahui bahwa rhitung 0,538 dan rtabel 0,374 dengan taraf signifikan 5% artinya rhitung>rtabel, maka Hipotesis alternatif (Ha) diterima. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh kompetensi kepribadian guru terhadap motivasi belajar siswa di MTs Muhammadiyah Metro. Hasil tersebut dilihat dari rhitung> rtabel yaitu 0,538 > 0,374.

Berdasarkan hasil penelitian yang telah peneliti lakukan, dapat diketahui bahwa ada pengaruh antara variabel X (kompetensi kepribadian guru) terhadap variabel Y (motivasi belajar siswa). Hasil angket (kuisioner) yang telah peneliti berikan kepada responden, dapat diketahui bahwa terdapat pengaruh positif kompetensi kepribadian guru terhadap motivasi belajar siswa. kompetensi kepribadian guru (variabel X) termasuk salah satu faktor eksternal yang dapat mempengaruhi motivasi belajar siswa (variabel Y).

Kata kunci: Kompetensi Kepribadian Guru, Motivasi Belajar

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Kependidikan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Siti Ma'ani IAIN Metro
Date Deposited: 22 Jan 2024 02:49
Last Modified: 22 Jan 2024 02:49
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9045

Actions (login required)

View Item View Item