Nadyasari, Zsazsa (2023) Strategi Pengembangan Ekonomi Kreatif pada Batik Tulis Barata Ditinjau dari Etika Bisnis Islam di Desa Labuhan Ratu VII, Kecamatan Labuhan Ratu, Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.
PDF
ZSA ZSA NADYASARI_1702040103-1 - Sasanadia Sari.pdf - Other Download (2MB) |
Abstract
Strategi pengembangan pada ekonomi kreatif memfokuskan pada pencitraan produk lokal yang dihasilkan industri kreatif sebagai usaha yang menghasilkan produk-produk kreatif dan inovatif seperti batik, handicraft, seni dan lain-lain yang tidak hanya berupa produk saja tetapi juga terdapat unsur budaya. Batik tulis barata merupakan industri kerajinan batik yang mengangkat tema budaya lampung dan konservasi atau pelestarian hutan Taman Nasional Way Kambas sebagai kearifan lokalnya.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi pengembangan ekonomi kreatif pada Batik Tulis Barata ditinjau dari Etika Bisnis Islam di desa labuhan ratu VII. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field Research).
Sedangkan sifat penelitiannya bersifat deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara dan dokumentasi. Data hasil temuan digambarkan secara deskriptif dan dianalisis menggunakan cara berpikir induktif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pengembangan ekonomi kreatif pada Batik Tulis Barata yang telah dilakukan yaitu mempromosikan batik melalui online dan offline, menambah motif-motif pada kain batik tulis, mengikuti event-event atau pameran, menyediakan pakaian jadi dari kain batik dan batik printing. Ditinjau dari Etika Bisnis Islam, ada beberapa hal yang sudah sesuai dengan prinsip-prinsip islam yakni ketauhidan, kehendak bebas, tanggung jawab dan kejujuran. Namun pada prinsip keadilan yang belum terlaksanakan secara maksimal yaitu dalam pembayaran upah kerja karyawan. Karena disebabkan oleh pelanggan yang belum membayar barang pesanan secara keseluruhan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Syarif Mahendra . |
Date Deposited: | 22 Jan 2024 02:53 |
Last Modified: | 22 Jan 2024 02:53 |
URI: | https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/9055 |
Actions (login required)
View Item |