Search for collections on IAIN Metro Digital Repository

Pengaruh Media Promosi Terhadap Minat Anggota Koperasi BMT Al-Hasanah Mandiri Sejahtera Kecamatan Sekampung Kabupaten Lampung Timur

Wulandari, Dewi (2019) Pengaruh Media Promosi Terhadap Minat Anggota Koperasi BMT Al-Hasanah Mandiri Sejahtera Kecamatan Sekampung Kabupaten Lampung Timur. Undergraduate thesis, IAIN Metro.

[img]
Preview
PDF
SKRIPSI DEWI WULANDARI NPM.1502100171.pdf - Other

Download (8MB) | Preview

Abstract

Brosur merupakanselembaran yang dikirim atau diberikan ke berbagai perusahaan maupun perorangan yang dianggap sebagai pembeli potensial dan bertujuan untuk meningkatkan minat anggota koperasi.Pesan dalam brosur juga memudahkan para pembaca agar dapat dengan mudah tertarik dengan pesan yang disampaikan oleh brosur tersebut. Pesan dalam brosur juga mudah dimengerti dan dipahami serta dibuat semenarik mungkin, dan selalu berisi hal-hal baru yang berkaitan dengan produk. diawali dengan jumlah anggota koperasi pada tahun 2016 yaitu 508 anggota koperasi dan 2017 yaitu 361 anggota koperasi hal ini mengalami penurunan apakah media brosur tersebut dapat meningkatkan minat anggota koperasi atau tidak. dengan penurunan tersebut media brosur ini juga sangat sederhana dan tidak sesuai dengan kriteria brosur yang baik, maka anggota koperasi tidak tertarik dengan media brosur karena sulit dimengerti.

Adapun tujuan dan manfaat dalam penelitian ini yaitubertujuan untuk mengetahui pengaruh media promosi brosur terhadap minat anggota koperasi BMT Al-Hasanah Mandiri Sejahtera Kecamatan Sekampung Kabupaten Lampung Timur. Manfaatsecara teoritis sebagai bahan kajian ilmiah bagi peneliti sendiri dalam bidang Perbankan Syariah, khususnya pengaruh media promosi brosur terhadap minat anggota koperasi BMT Al-Hasanah Mandiri Sejahtera Kecamatan Sekampung Kabupaten Lampung Timur, secara praktis Penelitian inisebagai informasi kepada pembaca dan peneliti sendiri serta dalam praktek Lembaga Keuangan Syariah, mengenai pengaruh media promosibrosur terhadap minat anggota koperasi BMT Al-Hasanah Mandiri SejahteraKecamatan Sekampung Kabupaten Lampung Timur.

Jenis penelitian ini menggunakan penelitian lapanganyang merupakan metode penelitian yang memang benar terjadi dilapangan dan sifat penelitian ini deskriptif kualitatif. Peneliti menggunakan dua sumber yaitu sumber data primer dan sekunder danmenggunakan teknik pengumpulan data yaitu wawancara dan dokumentasi dan teknik analisis data menggunakan cara berpikir induktif.

Hasil penelitian yang telahdilakukan dapat disimpulkan bahwa media promosi brosurBMT Al-Hasanah Mandiri Sejahtera tidak berpengaruh dengan minat anggota koperasidan tidak signifikan, karena pada saat kepercayaan anggota koperasi menurun, banyaknya persaingan danmenurunnya semangat marketing. juga tidak sesuai dengan kriteria media promosi brosur yang baik terutama dalam bahasa yang kurang menarik dan sulit dimengerti.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: Perbankan Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Perbankan Syariah
Depositing User: Aan Gufroni .
Date Deposited: 15 Jan 2020 03:55
Last Modified: 15 Jan 2020 03:55
URI: https://repository.metrouniv.ac.id/id/eprint/914

Actions (login required)

View Item View Item